Pilihan

Banjir dan Longsor Melanda Cianjur, 9 Orang Terjebak di Dalam Rumah - BeritaSatu

 

Banjir dan Longsor Melanda Cianjur, 9 Orang Terjebak di Dalam Rumah

BeritaSatu.com
3-3 minutes


Cianjur, Beritasatu.com - Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, dari sore hingga malam hari, menyebabkan banjir dan longsor di beberapa wilayah. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur mencatat, tercatat ada empat titik bencana banjir atau longsor di Cianjur hingga Kamis (4/5/2023) dini hari.

Untuk bencana banjir terjadi di tiga Kecamatan, yakni Kecamatan Mande, Kecamatan Ciranjang dan Kecamatan Pacet. Sedangkan longsor terjadi di Kecamatan Cikalong, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Syamsul Rizal, Petugas BPBD Kabupaten Cianjur mengatakan, bencana terparah terjadi di Kampung Nambo, Desa Mande, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur. Di lokasi ini ketinggian air mencapai lebih dari 2 meter.

Banjir tersebut diakibatkan oleh hujan yang lebat, dan saluran sungai yang sempit sehingga debit air tidak tertampung.

Akibatnya sebanyak 10 rumah terendam banjir. Bahkan, terdapat tiga keluarga atau sembilan orang yang terjebak di dalam rumah mereka lantaran tergenang banjir sangat tinggi.

"Untuk yang di Kampung Nambo, Desa mande, itu ada sepuluh rumah. Dan yang tergenang sangat tinggi itu ada tiga rumah, terus lagi ada warga yang terjebak sekitar tiga kepala keluarga, dengan jumlah jiwa sekitar sembilan orang," ujar Syamsul.

Beruntung, petugas berhasil mengevakuasi seluruh korban banjir yang terjebak di rumah mereka menggunakan perahu karet. Para korban sempat menunggu selama dua hingga tiga jam hingga dapat dievakuasi.

Syamsul menambahkan, untuk dua titik bencana banjir yang terjadi di Kecamatan Ciranjang dan Kecamatan Pacet, saat ini air sudah mulai surut.

Sementara itu, untuk bencana longsor yang terjadi di Kecamatan Cikalong, BPBD mencatat ada sekitar tiga titik longsor di sepanjang jalur Cianjur menuju Jonggol. Longsor tersebut sempat menutupi badan jalan.

"Untuk longsor di jalur Cianjur-Jonggol itu, terjadi sekitar di tiga titik, dan proses pelaksanaan pembukaan jalur sedang dilaksanakan oleh alat berat," papar Syamsul.

Syamsul menambahkan, tidak ada korban jiwa dalam seluruh bencana tersebut. Saat ini seluruhnya sudah dalam penanganan petugas BPBD Kabupaten Cianjur.

Saksikan live streaming program-program BTV di sini

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis tidak dikelola oleh kami)

Antarkabarid

Arenanews

Antaranews

Berbagi Informasi

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsi Informasi

Opsitek