Pilihan

Heru Sebut 10.000 Kasus Anak Alami Stunting, Terbanyak Jakarta Utara By BeritaSatu

Heru Sebut 10.000 Kasus Anak Alami Stunting, Terbanyak Jakarta Utara

By BeritaSatu.com
beritasatu.com
Heru Budi Hartono.
Heru Budi Hartono.

Jakarta, Beritasatu.com - Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono mengatakan terdapat 10.000 kasus anak alami stunting atau lambat tumbuh kembang di wilayahnya.

Terkait hal tersebut, Heru menambahkan, Pemprov DKI Jakarta masih terus berupaya mendata anak-anak yang mengalami stunting. Hal itu ia sampaikan saat tengah meninjau Puskesmas Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara.

"Terakhir sih terdata 10.000 se-Jakarta. Kami cari terus, kami terus mencari, terus berupaya bisa ditangani dengan baik proses stunting nya. Paling banyak di Jakarta utara daerahnya Cilincing ya," ungkapnya di Jakarta Utara, Selasa (23/5/2023).

Ketika ditanya mengenai kasus terbanyak alami stunting, Ia menuturkan Cilincing, Jakarta Utara jadi wilayah paling banyak. Meskipun demikian, ia menegaskan hingga saat ini Pemprov terus melakukan penanganan terhadap balita stunting melalui pemberian makanan gizi tinggi protein, mengedukasi para orang tua untuk memberikan vitamin pada anak-anak. Selain itu, orang tua juga diedukasi agar merawat anak-anak dengan baik.

Termasuk orang tuanya bukan anaknya juga. Orang tuanya untuk merawat anakanya disiplin. Kalau dikasih penambahannya nutrisi ya dikasih dan ditangani sesuai dengan prosedur atau sadar dari dokter," tuturnya.

Dalam kesempatan tersebut, Heru juga mengapresiasi inovasi layanan kesehatan Puskesmas Kecamatan Pademangan dalam penanganan stunting, yaitu dengan Kolaborasi Intervensi Menurunkan Stunting Puskesmas Pademangan atau disingkat Klenting Puspa.

Ia menyebut, setiap kelurahan dan kecamatan memiliki inovasi yang bisa diterapkan di masyarakat untuk mencegah penyakit menular dan mengatasi stunting.

"Saya mengecek terkait dengan pelayanan penyakit menular, dan ini termasuk juga stunting. Masing-masing puskesmas memiliki inovasi tersendiri untuk mengatasi stunting. Saya mengucapkan terima kasih ke Pak Wali Kota beserta jajaran, dan para donatur yang telah turut serta mengentaskan stunting di Kelurahan dan Kecamatan Pademangan," ungkapnya.

Lebih lanjut, Heru menjelaskan bahwa tren kasus stunting di Jakarta sudah mengalami penurunan. Pemprov DKI Jakarta terus berupaya mendata dan melakukan intervensi kesehatan agar permasalahan stunting segera teratasi dengan baik.

Saksikan live streaming program-program BTV di sini

URL berhasil di salin.

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis tidak dikelola oleh kami)

Antarkabarid

Arenanews

Antaranews

Berbagi Informasi

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsi Informasi

Opsitek