Kebakaran Lahan Gambut di Kubu Raya Dekati Bandara Supadio - BeritaSatu.com

 

Kebakaran Lahan Gambut di Kubu Raya Dekati Bandara Supadio

BeritaSatu.com
2-2 minutes

Kubu Raya, Beritasatu.com - Kebakaran lahan gambut terjadi di Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat. Lahan gambut yang terbakar seluas belasan hektare itu, kian mendekati Bandara Supadio.

Ketua Satgas Informasi Bencana BPBD Kalbar, Daniel menerangkan, operasi pemadaman api terus dilakukan hingga memasuki hari keempat ini.

"Kebakaran lahan gambut sendiri mulai terjadi pada 29 Mei 2023 kemarin," kata Daniel kepada Beritasatu.com, Kamis (1/6/2023).

Kebakaran lahan itu, tepatnya berada di Dusun Mulyorejo, Desa Limbung, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya. Lokasi lahan gambut dengan hamparan semak belukar dan pohon akasia itu, berjarak tak jauh dari objek vital Bandara Supadio.

"Harus kita antisipasi, jangan sampai aktivitas perekonomian terutama sektor penerbangan terhambat karena kejadian ini," ujarnya.

Kebakaran Lahan Gambut di Kubu Raya Dekati Bandara Supadio

Ilustrasi kebakaran lahan gambut.

Hal ini kata Daniel, menjadi prioritas stakeholder terkait dalam penanganan Karhutla di sekitar objek vital tersebut. Sehingga tidak mengganggu lalu lintas penerbangan yang cukup padat mengingat status bandara dengan level internasional.

"Nah ini menjadi prioritas BPBD, TNI dan Polri serta lainnya, sehingga tidak mengganggu. Maka target kita walaupun masa tanggap itu 14 hari, tapi kita berupaya kurang dari 14 hari sekitar bandara itu langitnya sudah biru," katanya.

Saksikan live streaming program-program BTV di sini

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya