OC Kaligis Klaim Kesehatan Lukas Enembe Belum Stabil By BeritaSatu

 

OC Kaligis Klaim Kesehatan Lukas Enembe Belum Stabil

By BeritaSatu.com
beritasatu.com
OC Kaligis, kuasa hukum Gubernur nonaktif Papua, Lukas Enembe di Pengadilan TIpikor Jakarta, Senin, 10 Juli 2023.
OC Kaligis, kuasa hukum Gubernur nonaktif Papua, Lukas Enembe di Pengadilan TIpikor Jakarta, Senin, 10 Juli 2023.

Jakarta, Beritasatu.com - OC Kaligis, kuasa hukum Gubernur nonaktif Papua Lukas Enembe mengeklaim kondisi kesehatan kliennya hingga saat ini masih belum stabil. Lukas Enembe diketahui menjalani pembantaran karena dirawat di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat(RSPAD) Gatot Subroto.

Lukas Enembe pada hari ini kembali menjalani sidang perkara dugaan suap dan gratifikasi usai penahanannya dibantarkan di RSPAD Gatot Subroto. Mengingat kondisi Lukas Enembe yang belum stabil, OC berharap persidangan hari ini tidak berlangsung lama.

"Belum bisa secara sempurna jadi mungkin hari ini datang untuk sidang tetapi bukan untuk sidang pemeriksaan. Kalaupun sampai dipaksakan sidang saya kira lebih lama satu jam” ujar OC Kaligis .

Sebelumnya, majelis hakim Pengadilan Tipikor Jakarta menolak eksepsi Lukas Enembe.

Jaksa penuntut KPK mendakwa Lukas Enembe melakukan tindak pidana suap dan gratifikasi. Lukas didakwa menerima suap Rp 1 miliar dari Direktur PT Tabi Bangun Papua Rijatono Lakka berkaitan dengan proyek infrastruktur di Pemprov Papua. Tak hanya itu, Lukas juga diduga menerima gratifikasi senilai Rp 10 miliar. Namun, KPK belum mengungkap pihak-pihak pemberi gratifikasi tersebut.

Saksikan live streaming program-program BTV di sini

Baca Juga

Komentar