Pesaing Putri Ariani, Ini 5 Fakta Lavender Darcangelo yang Tunanetra & Dapat Golden Buzzer di AGT 2023
:extract_focal()/https%3A%2F%2Fakcdn.detik.net.id%2Fvisual%2F2023%2F07%2F13%2Flavender-darcangelo-kontestan-americas-got-talent-2023-1_11.png%3Fw%3D720%26q%3D90)
Putri Ariani bukan satu-satunya kontestan berbakat di America's Got Talent 2023. Di ajang pencarian bakat itu, ia juga bersaing dengan peserta bernama Lavender Darcangelo.
Lavender Darcangelo merupakan salah satu kontestan AGT 2023 yang sukses menuai pujian dari penonton dan dewan juri. Seperti Putri, ia bahkan mendapatkan Golden Buzzer.
Lavender Darcangelo muncul dalam tayangan America's Got Talent 2023 yang disiarkan pada 11 Juli 2023 lalu. Ia membawakan lagu Irena Cara yang berjudul Out Here on My Own.
Sukses dapatkan Golden Buzzer, siapakah Lavender Darcangelo yang disebut-sebut jadi saingan Putri Ariani?
Berikut ini lima fakta Lavender Darcangelo yang dihimpun dari berbagai sumber:
1. Tunanetra dan autistik
Lavender Darcangelo merupakan gadis tunanetra dan autistik. Melansir dari Hollywood Life, Lavender Darcangelo sangat terbuka dengan kondisinya. Ia mengaku kerap merasa kesepian, Bunda.
"Saya merasa seperti sangat kesepian dalam hidup saya karena saya memiliki beberapa disabilitas, saya buta dan autistik," ungkapnya dalam wawancara bersama GMA.
"Terkadang, memiliki lebih dari satu disabilitas dapat membuatmu merasa seperti berada di dunia yang berbeda dari orang lain, tetapi kamu tidak punya rumah yang seutuhnya," imbuh Lavender.
2. Dapat Golden Buzzer dari Heidi Klum
Penampilan Lavender Darcangelo di America's Got Talent 2023 bermula ketika ia mengikuti babak audisi. Di kesempatan itu, ia mendapatkan standing ovation dari juri dan penonton usai membawakan lagu Out Here on My Own.
"Itu sangat sensasional. Semuanya terasa sangat magis, Anda memiliki bakat luar biasa. Saya sangat senang Anda datang ke acara kami untuk menunjukkan bakat tersebut. Sangat menakjubkan," ucap Simon Cowell, dikutip dari ET Online.
Tak hanya Simon, Heidi Klum juga terpesona dengan suara Lavender Darcangelo sampai menekan tombol Golden Buzzer, lho.
"Saya seperti jatuh cinta. AGT akan menjadi perjalanan menakjubkan, dan aku ingin menjadi cheerleader-mu sambil menggenggam tanganmu hingga garis akhir," ujar Heidi.
Baca fakta selanjutnya di halaman setelah ini, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
Saksikan juga video tentang fakta Putri Ariani di bawah ini:
:extract_focal()/https%3A%2F%2Fakcdn.detik.net.id%2Fvisual%2F2023%2F07%2F13%2Flavender-darcangelo-kontestan-americas-got-talent-2023_11.png%3Fw%3D720%26q%3D90)
3. Lavender Darcangelo diadopsi
Sukses dapatkan Golden Buzzer di America's Got Talent 2023, asal-usul Lavender Darcangelo bikin publik penasaran.
Lavender diketahui merupakan anggota dari program mentorship yang dicetuskan oleh Wil Darcangelo. Ia menjadi pelatih Lavender di bidang tarik suara.
Wil kemudian mengadopsi Lavender Darcangelo sebagai anak pada 2017.
"Mereka mengajariku tentang cinta yang sesungguhnya dan pelajaran tentang selalu ada cahaya di ujung terowongan gelap," ucap Lavender.
4. Sedang mempersiapkan album
Sebagai penyanyi, Lavender Darcangelo juga sedang mempersiapkan sebuah album solo yang berjudul Mosaic.
Album tersebut akan menampilkan berbagai lagu dengan gaya musik yang berbeda. Albumnya juga dipersembahkan untuk meningkatkan kesadaran tentang komunitas autisme dan disabilitas.
5. Sudah pernah gelar konser
Sebelum tampil di AGT 2023, Lavender Darcangelo sudah pernah viral ketika menyanyikan soundtrack The Little Mermaid yang berjudul Part of Your World.
Selain itu, Lavender juga pernah menggelar konser virtual secara gratis untuk memperingati Disability Awareness Month pada Oktober 2020 lalu.
Menurut laporan AP, Lavender membawakan cover lagu-lagu populer dan sebuah lagu buatannya sendiri yang berjudul Will I Ever.
Saksikan juga video tentang 5 sosok Kartini modern dari Indonesia yang menginspirasi:

3. Lavender Darcangelo diadopsi
Sukses dapatkan Golden Buzzer di America's Got Talent 2023, asal-usul Lavender Darcangelo bikin publik penasaran.
Lavender diketahui merupakan anggota dari program mentorship yang dicetuskan oleh Wil Darcangelo. Ia menjadi pelatih Lavender di bidang tarik suara.
Wil kemudian mengadopsi Lavender Darcangelo sebagai anak pada 2017.
"Mereka mengajariku tentang cinta yang sesungguhnya dan pelajaran tentang selalu ada cahaya di ujung terowongan gelap," ucap Lavender.

4. Sedang mempersiapkan album
Sebagai penyanyi, Lavender Darcangelo juga sedang mempersiapkan sebuah album solo yang berjudul Mosaic.
Album tersebut akan menampilkan berbagai lagu dengan gaya musik yang berbeda. Albumnya juga dipersembahkan untuk meningkatkan kesadaran tentang komunitas autisme dan disabilitas.
5. Sudah pernah gelar konser
Sebelum tampil di AGT 2023, Lavender Darcangelo sudah pernah viral ketika menyanyikan soundtrack The Little Mermaid yang berjudul Part of Your World.
Selain itu, Lavender juga pernah menggelar konser virtual secara gratis untuk memperingati Disability Awareness Month pada Oktober 2020 lalu.
Menurut laporan AP, Lavender membawakan cover lagu-lagu populer dan sebuah lagu buatannya sendiri yang berjudul Will I Ever.
Saksikan juga video tentang 5 sosok Kartini modern dari Indonesia yang menginspirasi:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar