Bayi Tertukar, Rumah Sakit Sentosa Akhirnya Datang dan Meminta Maaf Kepada Ibu Bayi - Tempo

 

Bayi Tertukar, Rumah Sakit Sentosa Akhirnya Datang dan Meminta Maaf Kepada Ibu Bayi

Senin, 28 Agustus 2023 19:07 WIB

Dua orang tua yang bayinya tertukar usai mediasi di Mako Polres Bogor, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat, 25 Agustus 2023. Foto: ANTARA/M Fikri Setiawan

TEMPO.COBogor - Direktur Rumah Sakit Sentosa telah telah datang ke kediaman orang tua dari satu bayi tertukar di Mekar Jaya, Ciseeng, Kabupaten Bogor, hari ini, Senin 28 Agustus 2023. Kedatangan untuk meminta maaf terjadi setelah persoalan bayi tertukar ini viral dan terbukti lewat tes DNA oleh kepolisian.

"Tadi sekitar jam 10-an pihak RS datang ke sini, direktur dan beberapa stafnya termasuk dua perawat yang mengurus bayi usai persalinan," kata Siti Maulia, ibu dari bayi tertukar, kepada TEMPO, Senin 28 Agustus 2023.

Menurut Siti, kedatangan untuk menemui maupun meminta maaf kepadanya adalah yang pertama dilakukan rumah sakit itu. Padahal, dia mengenang, saat dirinya berusaha memastikan bahwa benar bayinya telah tertukar, manajemen rumah sakit yang berlokasi di Kemang, Kabupaten Bogor, tersebut tak pernah menggubris.

Siti mengatakan, sejak berjuang memastikan bayi tertukar, hanya dirinya dan suami yang merasakan sedih dan penasaran. Namun, Siti mengaku telah menerima permohonan maaf yang langsung disampaikan oleh direktur rumah sakit tersebut. Harapannya, kasus sama tidak menimpa para ibu yang lain.

"Karena dalam posisi seperti ini, sedih dan capek hanya kita yang rasa," katanya sambil menambahkan, "Sekarang, alhamdulillah, perjuangan selama ini membuahkan hasil dan nyata anak kami kembali."

Advertising

Advertising

Ketua RT di lingkungan tempat tinggal Siti, Manad, membenarkan Rumah Sakit Sentosa mendatangi kediaman SM. Dia mengatakan mendampingi Siti saat menerima kehadiran direktur rumah sakit itu dan jajarannya. "Ibu SM didampingi pengacaranya dan saya selaku RT di sini. Tadi sih menyampaikan permohonan maaf langsung," kata Manad.

Kedatangan Direktur RS Sentosa, Margaret, (ketiga dari kiri) di kediaman Siti Mauliah, satu orang tua dari bayi tertukar, di Ciseeng, Kabupaten Bogor, Senin, 28 Agustus 2023. Pihak rumah sakit akhirnya meminta maaf. Dok. Pribadi

Sebelumnya, kecurigaan bayi tertukar di Rumah Sakit Sentosa terbukti melalui tes DNA oleh Pusat Laboratorium dan Forensik Mabes Polri. Hasil tes yang diumumkan pada Jumat lalu menyebut 99,9 persen bayi berjenis kelamin laki-laki berinisial GB dan GL itu tertukar.


Bayi Tertukar Setahun

Bayi tertukar selama setahun itu baru terungkap setelah Siti Maulia akhirnya melapor ke unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Bogor. Dia sebelumnya menjalani persalinan di RS Sentosa pada 18 Juli 2022.

Pada hari pertama itu, Siti masih sempat menyusui bayi yang baru saja ia lahirkan. Kecurigaan terjadi pada hari kedua. Saat itu Siti merasa ada beberapa perbedaan dengan bayi yang dilahirkan, terutama pada bagian rambut yang nampak lebih lebat.

Kecurigaan kedua muncul ketika Siti hendak pulang dari rumah sakit. Siti sempat menanyakan kepada perawat mengenai gelang penanda yang dikenakan bayinya kenapa berbeda. Tapi, saat itu, perawat menyebutkan hanya gelangnya yang tertukar.

Upaya Siti memastikan bayi tertukar tak menemui hasil selama setahun. Termasuk setelah tes DNA mandiri yang dilakukan Siti dan keluarganya telah menunjukkan kalau bayi yang mereka bawa pulang bukan anak biologisnya.

Siti dan kuasa hukumnya lalu meminta pertanggungjawaban Rumah Sakit Sentosa untuk mencari anaknya yang sebenarnya. Pengaduan ke polisi lalu dilakukan yang mengantar tes DNA silang antara Siti, bayi tertukar, dan satu orang tua lainnya. Hasilnya diumumkan Jumat lalu.

Pilihan Editor: Eksklusif, Blak-blakan Heru Budi kepada Tempo Soal Penilaian Antar Penjabat Gubernur

2 jam lalu

Bayi Tertukar di Bogor Akan Dikembalikan ke Ibu Biologis Masing-masing, Ini Tahapannya

Bayi tertukar di Bogor akan dikembalikan ke ibu biologisnya masing-masing. Namun ada sejumlah tahapan yang masih harus dilalui.

Baca Selengkapnya

4 jam lalu

Top 3 Metro: Alasan Ibu di Bogor Yakin Bayi Tertukar, Dugaan Penjualan Obat Ilegal di Balik Anggota Paspampres Culik Imam Masykur

Ibu bayi tertukar di Bogor curiga sepulang dari rumah sakit, dan ternyata hasil tes DNA membuktikan kecurigaannya.

Baca Selengkapnya

5 jam lalu

Tekan Polusi Udara, Polres Bogor Siap Gelar Tilang Uji Emisi

Tilang uji emisi untuk menekan polusi udara di Bogor Kota akan dimulai pada 1 September 2023.

Baca Selengkapnya

13 jam lalu

Ibu Bayi yang Tertukar Pertahankan Nama Anaknya: Hanya Fisik dan Rupa yang Berubah

Campur aduk perasaan ibu bayi yang tertukar di Bogor, sedih harus berpisah dengan bayi yang selama ini ia timang-timang.

Baca Selengkapnya

14 jam lalu

Selain Tes DNA, Ini yang membuat SM Merasa Yakin Bayinya Tertukar

Setelah hasil tes DNA keluar, saat ini memasuki tahap proses pengembalian bayi tertukar ke ibu biologisnya masing-masing.

Baca Selengkapnya

15 jam lalu

Bandar Ganja Bogor Ditangkap di Cikaret, Simpan Sekarung di Tengah Sawah

Polisi menangkap Erik alias Barok, tersangka bandar ganja besar asal Cikaret, Kota Bogor.

Baca Selengkapnya

1 hari lalu

Trekking Seru ke Bukit Paniisan Sentul tanpa Pemandu

Ada beberapa jalur menuju Bukit Paniisan Sentul, tapi yang populer adalah jalur Wangun karena jaraknya lebih pendek.

Baca Selengkapnya

2 hari lalu

Warga Bakar Sampah di Kota Bogor Bisa Kena Denda Rp 10 Juta, Berikut Sanksi di Kota Lain

Pemerintah Kota Bogor menetapkan denda Rp 10 juta kepada warga yang bakar sampah. Berapa denda di kota-kota lain?

Baca Selengkapnya

2 hari lalu

Hasil Tes DNA Dua Bayi di Bogor 99,9 Persen Tertukar, Ini Respon RS Sentosa

Orang tua bayi tertukar di Bogor akan menindaklanjuti kasus ini dengan melaporkan manajemen Rumah Sakit Sentosa ke polisi

Baca Selengkapnya

2 hari lalu

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya 

Artikel populer - Google Berita