Pilihan

Tampil Beda, Bamsoet Tunggangi Mobil Bentley Klasik Mewah ke Sidang Tahunan - detik

 

Tampil Beda, Bamsoet Tunggangi Mobil Bentley Klasik Mewah ke Sidang Tahunan

By Anisa Indraini
finance.detik.com
Mobil Ketua MPR RI Bambang Soesatyo.
Mobil Ketua MPR RI Bambang Soesatyo.
Jakarta -

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) datang menggunakan mobil pribadi di Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama DPR-DPD 2023. Kedatangannya tampak menarik perhatian karena berbeda dengan sejumlah pejabat dan menteri kabinet Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menggunakan mobil dinas.

Berdasarkan pantauan detikcom di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (16/8/2023), Bamsoet datang pukul 08.10 WIB. Dia datang menggunakan mobil klasik Bentley S3 berplat RI 5.

Bamsoet datang mengenakan pakaian sipil lengkap, berbalut dengan jas hitam dan songkok hitam. Kedatangannya sebelum Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin tiba.

Seperti diketahui, Jokowi akan pidato dalam rangka penyampaian laporan kinerja lembaga-lembaga negara dan pidato dalam rangka HUT ke-78 Kemerdekaan RI.

Siangnya, Jokowi akan pidato dalam rangka penyampaian pengantar atau keterangan pemerintah tas Rancangan Undang-undang (RUU) tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Tahun Anggaran 2024 dan beserta Nota Keuangannya.

Menteri kabinet yang hadir di antaranya Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah.

Lalu ada juga Menteri BUMN Erick Thohir yang datang bersamaan dengan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, disusul Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dan Menteri Luar Negeri, Menteri Polhukam Mahfud Md, serta Menkominfo Budi Arie.

Simak juga Video: Bamsoet dkk Cek Kesiapan Sidang Tahunan 2023

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis tidak dikelola oleh kami)

Antarkabarid

Arenanews

Antaranews

Berbagi Informasi

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsi Informasi

Opsitek