Anggota DPRD Kepri Ngotot Tutup Jalan untuk Nikahkan Anak? Dalih Irwansyah saat Viral: Miskom - Surya

 Anggota DPRD Kepri Ngotot Tutup Jalan untuk Nikahkan Anak? Dalih Irwansyah saat Viral: Miskom

SURYA.CO.ID - Sebuah video yang menunjukkan gelaran pernikahan anak anggota DPRD Kepulauan Riau viral setelah tampak menutup jalan raya dan sejumlah kelurahan.

Anggota DPRD Kepri Irwansyah saat ini menjadi buah bibir setelah pernikahan sang anak sampai menutup jalan raya yang menghubungka beberapa kelurahan.

Hal ini diketahui setelah beberapa warganet mengunggah video perjalanan mereka yang harus terganggu karena acara pernikahan tersebut.

Melansir Kompas, sebelumnya Irwansyah telah mendapat peringatan dari Satlantas Polresta Barelang dan Dishub Batam, bahwa acara tersebut bisa saja mengganggu arus lalu lintas.

Baca juga: 6 FAKTA Pernikahan Pratama Arhan dan Azizah Salsha: Maskawin, Erick Thohir Saksi, Eks Pacar Disorot

Namun agaknya, peringatan tersebut tidak diindahkan oleh Irwansyah hingga dia tetap menggelar acara itu.

Beberapa warganet yang lewat di jalur tersebut, mengaku terganggu dengan adanya acara pernikahan itu. Salah satunya yakni, Tari.

Salah satu Warga Tiban Global itu mengaku kecewa dengan apa yang dilakukan anggota DPRD Kepri tersebut. Sebab, jalan yang ditutup bukan jalan pemukiman tetapi jalan raya.

“Kalau jalan pemukiman, mungkin kami bisa memaklumi. Namun ini jalan raya yang seharusnya tidak boleh dilakukan penutupan, kecuali adanya perbaikan jalan,” kata Tari, kepada Kompas.com Jumat (1/9/2023).

Tari mengaku jalan tersebut merupakan akses utama untuk warga yang tinggal di kawasan Tiban Global, yang memiliki banyak perumahan.

“Kami berharap Pemerintah bisa bijak menyikapi hal ini,” ungkap Tari.

Senada dengan Tari, Benny yang merupakan warga Tiban Makmur juga kecewa dengan penutupan akses jalan raya tersebut. Karena jalan ditutup, dia harus memutar cukup jauh untuk bisa pulang ke rumah.

“Seharusnya Pak Irwansyah bijak. Kan beliau anggota DPRD, wakil rakyat, tetapi kelakuannya sungguh mengagetkan,” sebut Benny.

Penutupan ini dinilai masyarakat sangat mengganggu kenyamanan berlalu lintas. Terlebih jalan tersebut menghubungkan ke sejumlah pemukiman, baik yang ada di kelurahan Tiban Indah maupun Kelurahan Patam Lestari.

“Sekali lagi kami berharap tidak ada penutupan atau pengalihan akses Jalan. Apalagi dari perhelatan ini, ada sebagian pembatas jalan yang dibongkar, tepatnya di depan kediaman pak Anggota DPRD Kepri tersebut,” terang Benny.

Anggota DPRD Kepri tutup jalan raya untuk pernikahan anaknya, padahal sudah diberi peringatan satlantas setempat. (Kolase Surya.co.id)

Sementara itu, Kasat Lantas Polresta Barelang Kompol Cut Putri Amelia Sari mengatakan, Satlantas Polresta Barelang bersama dengan Dinas Perhubungan Kota Batam dan Polsek Sekupang sudah datang ke lokasi.

“Sudah kami sosialisasikan dan memberikan imbauan agar jalan itu tidak ditutup, karena bisa berdampak terhadap Kamseltibcarlantas (keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas) di akses jalan tersebut,” kata Cut Putri.

Sementara Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Batam, Salim mengaku, pihaknya juga sudah meninjau lokasi berdirinya tenda.

Pihaknya pun tidak memberikan izin penutupan sementara Jalan Tiban Indah tersebut.

“Kami bersama Lantas, Polsek dan Satpol PP juga sudah ke lokasi dan telah kami sampaikan kepada panitia, hal itu tidak boleh karena mengganggu akses jalan,” papar Salim.

Salim mengaku, sebelumnya pihaknya juga telah melayangkan surat perihal penutupan sementara jalan tersebut ke panitia resepsi pernikahan.

Surat tersebut berbunyi, Dinas Perhubungan Batam tidak dapat menyetujui rencana penutupan sementara tersebut karena lokasi acara merupakan jalan utama dan merupakan kewenangan Satlantas Polresta Barelang.

Alasan Irwansyah Tetap Gelar Pernikahan di Jalan Raya

Berkaitan dengan penutupan jalan raya yang dilakukan Irwansyah, melalui video berdurasi 5 menit 3 detik, Irwansyah mengatakan hal ini hanya miskomunikasi.

Dia mengatakan, hal ini bukan penutupan sementara tetapi hanya pengalihan jalan yang dilakukan satu hari, yakni hari Sabtu yang merupakan hari libur, baik sekolah maupun yang kerja.

“Jadi, mohon maaf kalau mungkin ada yang merasa terganggu atau mungkin terjadi heboh, tidak ada maksud seperti itu,” terang Irwansyah.

Irwansyah juga mengatakan dalah acara ngunduh mantunya ini, nantinya juga akan dihadiri ketua umum PPP, Muhammad Mardiono, dan Sandiaga Salahudin Uno dan sejumlah petinggi pengurus Partai PPP.

Irwansyah menambahkan, pihaknya juga menyiapkan 50 petugas parkir nantinya, selain itu Irwansyah juga berharap bantuan dari personil Polsek Sekupang dan Dishub Batam untuk pengaturan lalu lintas.

“Jadi kalau ada yang masuk dari lampu merah menuju ke sini misalnya, dia akan berbelok menuju ke Tiban 2 yang kemudian memutar hingga menuju ke sekolah Ulil Albab,” papar Irwansyah.

“Jadi hal ini bukanlah penutupan, namun pengalihan sementara,” terang Irwansyah yang berharap agar hal ini dapat dimaklumi karena kegiatannya hanya satu hari saja dan masyarakat juga bisa hadir diacara resepsi tersebut.

Baca Juga

Komentar