Gempa di Maroko Tewaskan Lebih dari 2.000 Orang, Negara-Negara Eropa Siap Bantu - inews

 

Gempa di Maroko Tewaskan Lebih dari 2.000 Orang, Negara-Negara Eropa Siap Bantu

By Muhammad Fida Ul Haq
inews.id
September 10, 2023
Gempa di Maroko menewaskan lebih dari 2.000 orang
Gempa di Maroko menewaskan lebih dari 2.000 orang

RABAT, iNews.id - Spanyol akan mengirimkan tim SAR untuk membantu pencarian korban yang masih terperangkap. Prancis dan Turki juga siap membantu sambil menunggu permintaan resmi dari Maroko.

Gempa berkekuatan magnitudo 6,8 ini merupakan gempa terkuat dalam enam dekade. Gempa itu menyebabkan lebih dari 2.000 orang tewas seperti dikutip dari Reuters, Minggu (10/9/2023).

"Tidak ada makanan. Tidak ada air. Kami juga kehilangan listrik," salah satu korban di Marrakesh, Nouman.

Warga korban gempa mendapatkan kejuroti, dan minuman panas yang dibagikan di masjid. Tenda-tenda darurat telah dipasang di lapangan sepak bola.

Banyak penduduk yang terus berada di luar ruangan karena takut gempa susulan.

Kementerian Dalam Negeri Maroko menyebut 2.012 orang tewas. Selain itu, 2.059 orang terluka, termasuk 1.404 dalam kondisi kritis.

Lebih dari 300.000 orang telah terdampak gempa bumi ini.

Maroko telah menyatakan tiga hari berkabung, dan Raja Mohammed VI meminta doa bagi para korban di seluruh masjid di seluruh negeri.

Ini adalah gempa bumi terdahsyat di Maroko sejak tahun 1960. Saat itu, gempa bumi diperkirakan telah menewaskan setidaknya 12.000 orang.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq

Follow Berita iNews di Google News

Baca Juga

Komentar