Mewah, Crazy Rich Kalsel Haji Ciut Gelar Pesta Pernikahan Anak selama 14 Hari
:extract_focal()/https%3A%2F%2Fimg.inews.co.id%2Fmedia%2F600%2Ffiles%2Finews_new%2F2023%2F09%2F03%2Fpesta_pernikahan_haji_ciut.jpg)
TAPIN, iNews.id - Crazy rich Kalimantan Selatan (Kalsel) Muhammad Hatta alias Haji Ciut menggelar pesta pernikahan anaknya di Binuang, Kabupaten Tapin, Minggu (3/9/2023). Pesta pernikahan akan digelar selama 14 hari.
Tak hanya itu, sejumlah artis ternama akan hadir sebagai pengisi acara pesta pernikahan anak ketiganya yakni Danu Warta (Haji Danu) dengan perempuan bernama Putri Salsabila (Caca).
Pesta mewah ini mengundang ribuan orang hadir. Hal itu membuat ribuan warga Binuang berdesakan datang ke lokasi acara.
Tampak kedua mempelai duduk di pelaminan dengan busana adat Banjar.
Editor : Reza Yunanto
Follow Berita iNewsKalsel di Google News
Salah satu warga yang hadir, Komariah mengatakan, Haji Ciut tiap menggelar pesta pernikahan anaknya selalu meriah dan mendatangkan artis untuk menghibur masyarakat.
"Meriah buat hiburan masyarakat, amazing lah," kata Komariah.
:extract_focal()/https%3A%2F%2Fimg.inews.co.id%2Fmedia%2F600%2Ffiles%2Finews_new%2F2023%2F09%2F03%2Fpesta_pernikahan_haji_ciut2.jpg)
Pesta pernikahan mewah ini digelar mulai 3 September 2023 dan akan berakhir pada 14 September 2023. Selain menghadirkan hiburan artis seperti Wali Band, Armada, juga akan dimeriahkan dengan Tabligh Akbar.
Warga Binuang lainnya, Fitri mengatakan, sosok anak Haji Ciut yang menikah yakni Haji Danu adalah pria yang dermawan dan memiliki jiwa sosial tinggi.
"Orangnya baik suka bergaul," tuturnya.
Editor : Reza Yunanto
Follow Berita iNewsKalsel di Google News
Tidak ada komentar:
Posting Komentar