Pilihan

Momen Sultan Korban Kabel Optik Rayakan Ultah di RS, Dapat Surprise dari Perawat By inews

 

Momen Sultan Korban Kabel Optik Rayakan Ultah di RS, Dapat Surprise dari Perawat

By Irfan Ma'ruf
inews.id
September 17, 2023
Sultan Rifat Alfatih korban jerat kabel fiber optik merayakan ultah di rumah sakit, dia mendapat surprise dari perawat.
Sultan Rifat Alfatih korban jerat kabel fiber optik merayakan ultah di rumah sakit, dia mendapat surprise dari perawat.

JAKARTA, iNews.id - Sultan Rifat Alfatih, mahasiswa korban jerat kabel fiber optik, merayakan ulang tahun (ultah) ke-21, Minggu (17/9/2023). Dia merayakan ulang tahun di rumah sakit dengan berbagai alat medis menempel di tubuhnya.

Sultan merayakan ultah bersama keluarga dan beberapa tenaga kesehatan (nakes) yang setia memberikan pengobatan. Dia diberikan kejutan atau surprise kue spesial ultah oleh sejumlah nakes.

Sultan yang berada di kamar rawat terlihat terkejut atas kue yang diberikan para perawat. Setelah menyanyikan lagu ulang tahun, kemudian Sultan meniup lilin di atas kue tersebut.

Dengan menggunakan isyarat, Sultan berterima kasih kepada sejumlah perawat yang memberikan kejutan. Dia juga memanjatkan doa agar segera sembuh.

Sudah dua bulan lebih Sultan menjalani perawatan di Rumah Sakit Pusat Polri Jakarta atas atensi khusus dari Kapolri, Jenderal (Pol) Listyo Sigit Prabowo.

Sejak mengalami kecelakaan akibat kabel fiber optik awal Januari 2023 lalu, Sultan Rifat sudah menjalani perawatan di beberapa rumah sakit, di antaranya RS Fatmawati, RSCM, dan RS Polri sejak 3 Agustus 2023 lalu.

Editor : Rizky Agustian

Follow Berita iNews di Google News

“iya, hari ini Sultan berulang tahun ke-21, dan tepat 245 hari sejak kecelakaan awal Januari lalu“ kata Herawati, ibunda Sultan Rifat.

”Menurut tim dokter, Sultan Rifat masih harus menjalani beberapa kali operasi ke depannya, khususnya untuk perbaikan fungsi menelan; serta untuk fungsi suaranya. Sultan Rifat akan menjalani beberapa tahap operasi dilatasi, yaitu proses pelebaran saluran kerongkongan makan yang menyempit efek terputus karena trauma kecelakaan. Diharapkan setelah menjalani beberapa kali tahapan operasi dilatasi, fungsi menelan dan makan dapat dilakukan secara normal,” ujar Herawati.

Dia mengungkapkan, saat ini Sultan Rifat sudah menjalani tahap 1 dilatasi dan akan dilakukan tahap berikutnya setiap minggu. Secara fisik, menurutnya, kondisi Sultan Rifat sudah lebih baik, berat badan sudah di atas 52 kg, serta kondisi organ liver dan ginjal yang sempat mengalami masalah awal Agustus 2023 lalu sudah normal kembali.

Minggu lalu, Sultan Rifat sudah dapat mulai mengeluarkan suara untuk berbicara, sebagai efek dari penyuntikan lemak pada pita suaranya. Meskipun demikian, tim dokter di bawah kepemimpinan dr Yosita Rachman, tetap memasang alat kanul atau alat bantu pernapasan di bagian leher, sebagai antisipasi cairan masuk ke dalam paru-paru. Dia mengatakan, keluarga masih menunggu itikad baik dari pihak Bali Tower terkait kecelakaan tersebut. Sebab, hingga saat ini belum ada atensi dan kontribusi bantuan dana untuk pengobatan Sultan Rifat.

Menurut Fatih, ayah Sultan Rifat, permasalahan tersebut hingga saat ini masih dalam tahap mediasi atas atensi dari Menko Polhukam Mahfud MD.

Editor : Rizky Agustian

Follow Berita iNews di Google News

Selain itu pihak keluarga juga sudah melaporkan masalah ini ke Polda Metro Jaya. Hingga kini pemeriksaan saksi-saksi masih dilakukan. Diketahui, Sultan yang merupakan mahasiswa Universitas Brawijaya Malang menjadi korban kecelakaan kabel fiber optik yang terjuntai di Jalan Pangeran Antasari, Jakarta Selatan, 5 Januari 2023 lalu. Kejadian bermula saat Sultan berkendara sepeda motor di belakang sebuah mobil. Tanpa disadari, kabel fiber optik yang terjuntai di atas jalan raya tersangkut pada mobil tersebut. Mobil tersebut terus melaju sambil menyeret kabel fiber optik yang masih tergantung. Nahas, kabel itu terlepas dari mobil dan mengenai Sultan yang saat itu berada di belakangnya.

Editor : Rizky Agustian

Follow Berita iNews di Google News

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis tidak dikelola oleh kami)

Antarkabarid

Arenanews

Antaranews

Berbagi Informasi

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsi Informasi

Opsitek