5 Area Tubuh yang Sering Terlewat saat Mandi Padahal 'Gudang' Bakteri
Mandi setiap hari adalah hal lumrah yang dilakukan hampir semua manusia. Tujuannya, agar tubuh bebas dari bakteri dan sel kulit mati yang menempel di badan.
Tapi, mandi juga tak bisa dilakukan asal-asalan. Ada beberapa bagian tubuh yang harus mendapatkan perhatian lebih.
Bagian-bagian tubuh ini sering terlewat begitu saja saat mandi. Akibatnya, aktivitas mandi tak sepenuhnya membersihkan seluruh tubuh.
Saat area-area tubuh ini tak dibersihkan, maka kesehatan tubuh juga bisa terancam. Pasalnya, area-area ini tergolong cukup sensitif.
Berikut ini bagian tubuh yang kerap disepelekan saat mandi dan harus menjadi perhatian.
1. Ketiak
Ketika terlalu banyak berkeringat, tubuh akan mengeluarkan bau yang kurang sedap. Hal ini bisa terjadi karena bakteri yang menumpuk di kulit.
Mengutip Times of India, bakteri paling banyak tumbuh di area lipatan kulit seperti ketiak. Hal ini bisa membuat ketiak berbau tidak sedap bahkan terasa gatal.
Membersihkan ketiak dengan sabun dan air setiap hari akan membunuh bakteri dan mencegah pertumbuhannya. Cara ini akan mengurangi risiko masalah kulit dan membuat Anda wangi.
2. Selangkangan
Meski Anda tak punya waktu untuk mandi seharian, tapi area selangkangan tetap harus dibersihkan. Anda juga perlu mengganti pakaian dalam.
Kulit dan rambut yang ada di sekitar alat kelamin bisa menampung jutaan bakteri berbahaya. Hal ini bisa menyebabkan infeksi dan bau tak sedap.
Membersihkan area intim dengan air hangat dapat menjaga kulit sensitif tetap lembut dan bebas keringat.
3. Bagian belakang telinga
Bagian belakang telinga adalah lokasi yang sering diabaikan untuk dibersihkan. Padahal, banyak jenis kotoran bisa menumpuk di area ini.
Mengutip New York Post, mulai dari ketombe, sebum, dan kotoran lainnya bisa menumpuk hingga menyebabkan bau kurang enak.
4. Pusar
Pusar yang jarang dibersihkan bisa berubah menjadi omphalolith atau dikenal dengan sebutan batu pusar. Keringat bisa masuk dan keluar di area pusat, ditambahkan dengan kotoran lain yang ada di sana.
5. Bagian bawah kuku
Area ini berisiko membawa sejumlah virus dan bakteri. Oleh karena itu, penting untuk membersihkan area bawah kuku agar terhindar dari virus dan bakteri yang menempel di jari.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar