Anjing Pelacak Dikerahkan untuk Buru Kutu Busuk di Paris By CNN Indonesia

 

Anjing Pelacak Dikerahkan untuk Buru Kutu Busuk di Paris

By CNN Indonesia
cnnindonesia.com
Kutu busuk yang menyerang Kota Paris, Prancis. (Reuters/Stephanies Lecocq)
Jakarta, CNN Indonesia --

Bagi warga Kota Paris, Prancis, tidur mereka belakangan ini mungkin tidak nyenyak, karena khawatir jika ada kutu busuk yang menggigit.

Seperti dilansir Insider, beberapa minggu terakhir, banyak laporan mengenai adanya kutu busuk di nyaris penjuru Kota Paris.

Penduduk dan turis di sana melaporkan eksistensi serangga penghisap darah ini ada di bioskop, gerbong kereta bawah tanah, hingga Bandara Charles-de-Gaulle.

Kini, bahkan laporan tentang adanya kutu busuk di transportasi umum semakin parah sehingga pemerintah harus mengerahkan anjing pelacak untuk memburu hama di kereta api dan gerbong kereta bawah tanah di Paris.

The Guardian melansir, Menteri Transportasi Perancis, Clément Beaune pada Rabu (04/10) mengatakan departemennya akan mengirim anjing-anjing pelacak tersebut setelah pertemuan darurat dengan operator transportasi besar di Paris.

Ia mengatakan bahwa para turis melaporkan kepada operator transportasi umum kota dan operator kereta api nasional tentang banyaknya kutu busuk yang terlihat. Meski demikian, mereka belum memberi konfirmasi terkait satu kasus pun.

Dalam video yang tersebar masyarakat, terlihat kutu busuk merayapi kursi di kereta komuter dan di Metro Paris. Beaune juga mengungkapkan kepada wartawan bahwa lembaganya akan mulai menerbitkan data tentang ancaman kutu busuk ini setiap tiga bulan.

"Transparansi total akan mendatangkan kepercayaan total," ujar Beaune, seperti dikutip dari The Guardian.

Di samping itu, acara Paris Fashion Week baru saja usai Selasa lalu dan Paris akan segera menjadi tuan rumah Olimpiade Musim Panas 2024 sembilan bulan lagi.

(dhs/wiw)

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya 

Artikel populer - Google Berita