Respons Israel atas Hamas Tak Penuhi Standar Internasional, Diplomat PBB: Pertahanan Diri Juga Ada Batasnya! - inews - Opsiin

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Respons Israel atas Hamas Tak Penuhi Standar Internasional, Diplomat PBB: Pertahanan Diri Juga Ada Batasnya! - inews

Share This

 

Respons Israel atas Hamas Tak Penuhi Standar Internasional, Diplomat PBB: Pertahanan Diri Juga Ada Batasnya!

By Ahmad Islamy Jamil
inews.id
October 18, 2023
Pelapor Khusus PBB untuk Situasi Hak Asasi Manusia di Wilayah Pendudukan Palestina, Francesca Albanese.
Pelapor Khusus PBB untuk Situasi Hak Asasi Manusia di Wilayah Pendudukan Palestina, Francesca Albanese.

WASHINGTON DC, iNews.id – Respons Israel terhadap serangan Hamas tidak memenuhi standar internasional. Hal itu diungkapkan oleh Pelapor Khusus PBB untuk Situasi Hak Asasi Manusia di Wilayah Pendudukan Palestina, Francesca Albanese, Rabu (18/10/2023).

“Respons yang diberikan Israel juga tidak memenuhi standar internasional, bahkan pertahanan diri pun ada batasnya,” kata Albanese dalam sebuah acara yang diselenggarakan oleh Arab Center di Washington DC, AS.

Albanese mengkritik Israel karena telah menjatuhkan sedikitnya 6.000 bom di Jalur Gaza, sebuah wilayah kecil yang dihuni lebih dari 2 juta warga Palestina, hanya dalam tempo kurang dari dua pekan. Untuk diketahui, setengah dari populasi Gaza adalah anak-anak.

Dia mengatakan, blokade yang awalnya diberlakukan Israel di Gaza, jika dimaksudkan dengan sengaja menyebabkan kelaparan, itu merupakan kejahatan terhadap kemanusiaan.

Sebelumnya pada Rabu, Presiden AS Joe Biden mengatakan bahwa bantuan kemanusiaan akan segera diizinkan mengalir dari Mesir ke Gaza.

Editor : Ahmad Islamy Jamil

Follow Berita iNews di Google News

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages