5 Resep Masakan Khas Salatiga yang Nikmat dan Mudah Dibuat - Beritasatu

5 Resep Masakan Khas Salatiga yang Nikmat dan Mudah Dibuat

Minggu, 12 November 2023 | 15:09 WIB
Penulis: Qonita Salsabilah | Editor: ADP
Ilustrasi Masakan Khas Salatiga Gecok Kambing
Ilustrasi Masakan Khas Salatiga Gecok Kambing (Instagram @burza.yogya / -)

Jakarta, Beritasatu.com - Kota Salatiga, yang terletak di Provinsi Jawa Tengah, dikenal sebagai kota transit. Pasalnya kota ini sering menjadi tempat singgah sementara bagi para pelancong yang melakukan perjalanan antara Semarang menuju Solo.

ADVERTISEMENT

Baca Juga: 5 Resep Masakan Khas Riau yang Kaya Rempah, Cocok untuk Makan Siang

Meskipun Salatiga dikenal sebagai tempat singgah, pesona alam yang dimilikinya membuat para pengunjung ingin kembali menikmati keindahannya. Kuliner khas Salatiga menjadi daya tarik utama yang tidak boleh dilewatkan saat mengunjungi kota ini.

Dalam menjelajahi kekayaan kuliner, pelancong akan menemui hidangan-hidangan yang lezat dan unik, menggabungkan cita rasa tradisional dengan sentuhan modern. Berikut resep masakan khas Salatiga yang bisa dibuat sendiri dirumah.

BACA JUGA

1. Gecok kambing

ADVERTISEMENT

Bahan:

1/2 kg jeroan.

Daging kambing muda.

1 gelas santan kental .

1/4 gelas wijen.

1 buah jeruk nipis.

8 buah belimbing wuluh.

Bahan iris:

2 siung bawang merah.

3 buah cabai merah besar.

2 buah serai.

8 lembar daun jeruk nipis.

Bumbu halus:

3 buah kemiri.

1 ruas laos muda.

4 siung bawang merah.

1 sdm garam.

10 biji merica.

Cara membuat:

Cuci bersih jeroan dan daging kambing. Rebus secara terpisah hingga matang. Tiriskan. Potong daging dan jeroan tipis tipis sepanjang setengah ruas jari.

Iris halus bahan-bahan iris, lalu tumis bahan secara terpisah.

Haluskan bahan pada bumbu halus yang sudah dibakar terlebih dahulu.

Tumis bahan yang sudah dihaluskan hingga harum, tambahkan garam dan merica. Aduk kembali hingga tercampur rata.

Kupas jeruk nipis, lalu bakar.

Cuci bersih belimbing wuluh, lalu iris iris.        

Haluskan wijen yang sudah digoreng terlebih dahulu. Rebus santan hingga mengental.

Campurkan wijen halus, setengah bagian bumbu halus, dan irisan belimbing wuluh pada wadah. Lalu beri sedikit air dan aduk hingga mengental. Tambahkan perasan jeruk nipis.

Masukkan daging dan jeroan yang sudah diiris. Gecok kambing siap disantap.

Sajikan gecok kambing dengan irisan bawang merah dan cabai merah.

2. Tahu campur

Bahan:

1 kotak tahu putih (digoreng).

100 gr kol (diiris).

50 gr tauge (rendam di air panas)

2 batang seledri (rajang).

Tepung terigu secukupnya.

Bawang merah (goreng).

Kacang tanah (goreng).

Lontong/ketupat.

Bahan kuah:

5 siung cabai rawit merah.

1 siung bawang putih.

Garam.

100 gr gula merah.

Kecap manis.

Air secukupnya. 

Cara membuat:

Haluskan cabai dan bawang putih, lalu rebus. Tambahkan gula merah dan kecap manis. Masak hingga matang, lalu sisihkan.

Sajikan tahu campur dengan lontong, irisan kol, tauge, tepung goreng, seledri, bawang goreng, kacang goreng diatas piring saji. Siram campur tahu dengan kuah.

Campur tahu siap disajikan.

3. Sambal tumpang koyor

Bahan:

500 gr urat sapi.

5 lembar daun jeruk.

5 ruas lengkuas (memarkan).

Serai.

5 lembar daun salam.

Garam secukupnya.

2 sdm gula merah (sisir halus).

½ sdt kaldu bubuk jamur.

5 buah tahu kulit (potong).

5x5 cm tempe semangit/tempe busuk.

400 ml santan kental.

Minyak goreng.

15 buah cabai rawit merah.

Bumbu halus:

11 siung bawang merah.

5 siung bawang putih.

3 buah kemiri (sangrai).

2 ruas kencur.

10 buah cabai keriting.

Cara membuat:

Rebus urat sapi yang sudah dicuci bersih hingga empuk. Tiriskan. Potong urat sapi jangan terlalu kecil.

Tumbuk tempe busuk hingga setengah hancur. Sisihkan.

Tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan daun salam, daun jeruk, lengkuas dan serai. Tumis kembali hingga matang.

Masukkan tempe, urat sapid an tahu. Masak hingga tercampur rata. Tambahkan gula, garam dan kaldu bubuk. Jangan lupa untuk koreksi rasa.

Tuang santan lalu masukkan potongan cabai. Masak hingga matang merata.

Sambal tumpang siap disajikan

4. Nasi godog

Bahan:

400 gr mi basah.

Nasi putih.

400 gr kol (potong).

4 buah tomat (potong).

6 batang daun bawang (potong).

4 batang daun seledri (iris tipis).

200 gram ayam goreng  (disuwir).

1 liter air kaldu.

2 butir telur ayam (kocok)

4 sdm kecap manis.

4 sdm bawang goreng.

Minyak goreng.

Bumbu halus:

12 siung bawang merah.

8 siung bawang putih.

8 butir kemiri.

2 sdt merica.

Garam.

Cara Membuat:

Tumis bumbu halus hingga harum. Tuang air kaldu, lalu masak kembali hingga mendidih. Masukkan telur ayam yang dikocok lepas, masak hingga telur menggumpal.

Tambahkan kecap manis, dan ayam. Masak hingga daging ayam matang.

Masukkan kol, tomat, dan daun bawang. Masak hingga agak layu.

Masukkan mi dan nasi, aduk hingga semua bahan tercampur rata.

Sajikan nasi godog dengan taburan seledri dan bawang goreng.

Nasi godog siap dinikmati.

5. Kue poci

1/2 kg tepung beras ketan.

1/4 kg gula merah.

1/2 butir kelapa.

Daun pisang.

Minyak kelapa.

Pewarna pandan.

Gula pasir.

Cara membuat:

Untuk isian kue poci, parut kelapa hingga teksturnya seperti serundeng, lalu sangrai.

Tambahkan gula merah yang sudah dilarutkan. Kemudian aduk hingga tercampur merata. Bentuk adonan bulat-bulat hingga bahan habis.

Larutkan gula pasir dengan air panas.

Siapkan wadah terpisah, masukkan tepung ketan dan pewarna pandan. Masukkan air gula sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga bahan halus.

Olesi daun pisang dengan minyak, lalu masukkan adonan tepung dan serundeng kelapa. Lalu, bungkus daun berbentuk segitiga runcing.

Kukus kue poci di api sedang selama 30 menit atau hingga daun berubah warna.

BERITA TERKINI

Dibalik Kelezatan Pisang Goreng, Ini Bahaya yang Mengintai

Dibalik Kelezatan Pisang Goreng, Ini Bahaya yang Mengintai

HEALTH 3 menit yang lalu
Yoona SNSD Siap Rilis Single Terbaru Bertajuk Knock Knock

Yoona SNSD Siap Rilis Single Terbaru Bertajuk Knock Knock

MUSIK 7 menit yang lalu
Bastianini Juara, Ini Hasil Lengkap MotoGP Malaysia

Bastianini Juara, Ini Hasil Lengkap MotoGP Malaysia

MOTO GP 13 menit yang lalu
MER-C Minta Jokowi Sampaikan Penderitaan Rakyat Gaza ke Joe Biden

MER-C Minta Jokowi Sampaikan Penderitaan Rakyat Gaza ke Joe Biden

INTERNASIONAL 16 menit yang lalu
Puji Keputusan MKMK, Megawati: Cahaya Terang di Tengah Kegelapan

Puji Keputusan MKMK, Megawati: Cahaya Terang di Tengah Kegelapan

PEMILU PRESIDEN 24 menit yang lalu
Puluhan Peserta di Subang Ikuti Festival Layang-layang

Puluhan Peserta di Subang Ikuti Festival Layang-layang

NUSANTARA 25 menit yang lalu
BMTH Hari Kedua Batal, Fan Morrissey Juga Ikut Kecewa, Lho Kenapa?

BMTH Hari Kedua Batal, Fan Morrissey Juga Ikut Kecewa, Lho Kenapa?

MUSIK 43 menit yang lalu
Memimpin Sepanjang Lomba, Enea Bastianini Juara MotoGP Malaysia

Memimpin Sepanjang Lomba, Enea Bastianini Juara MotoGP Malaysia

MOTO GP 1 jam yang lalu
Serikat Petani Indonesia: Penyaluran Pupuk Subsidi Kacau

Serikat Petani Indonesia: Penyaluran Pupuk Subsidi Kacau

BISNIS 1 jam yang lalu
5 Resep Masakan Khas Salatiga yang Nikmat dan Mudah Dibuat

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya