Imbas Amerika Serikat Lakukan Veto Gencatan Senjata, Setengah dari Penduduk Gaza Kelaparan hingga Sekarat
JawaPos.com - Sejak Amerika Serikat memveto resolusi gencatan senjata oleh Dewan Keamanan PBB pada Jumat (8/12), ratusan warga sipil tewas dalam serangan Israel di Gaza.
Sebagian besar dari 2,3 juta penduduk Gaza telah diusir dari rumah mereka dan penduduk mengatakan tidak mungkin mendapatkan perlindungan atau makanan di wilayah pesisir yang padat penduduknya.
Warga Gaza mengatakan orang-orang yang terpaksa mengungsi berulang kali mengalami kelaparan dan kedinginan serta pemboman yang hebat hingga sekarat.
Israel mengatakan instruksinya kepada masyarakat untuk pindah adalah salah satu langkah yang diambil untuk melindungi warga sipil ketika mereka mencoba memburu Hamas.
Majelis Umum yang beranggotakan 193 negara kemungkinan besar tetap akan meloloskan rancangan resolusi pada Selasa (12/12), yang telah ditolak oleh Amerika Serikat di Dewan Keamanan yang beranggotakan 15 negara pekan lalu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar