Penumpang Bercanda Bawa Bom di Pesawat Pelita Air, Bisa Kena Hukuman Pidana 1 Tahun
Rr. Ariyani Yakti Widyastuti
Rabu, 6 Desember 2023 17:37 WIB
TEMPO.CO, Jakarta - Maskapai penerbangan nasional PT Pelita Air Service alias Pelita Air mengingatkan ada ancaman hukuman berat bagi penumpang pesawat yang bercanda membawa bom.
"Setiap orang menyampaikan informasi palsu yang membahayakan keselamatan penerbangan sebagaimana di maksud Pasal 344 huruf e, dipidana dengan pidana penjara paling lama 1 tahun," kata Sekretaris Perusahaan Pelita Air, Agdya P.P. Yogandari, dalam keterangan resminya pada Rabu, 6 Desember 2023.
Hal tersebut berdasarkan Pasal 437 Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2009 tentang Penerbangan. Selain itu, Pasal 344 huruf e beleid yang sama juga melarang setiap orang melakukan tindakan melawan hukum yang membahayakan keselamatan penerbangan dan angkutan udara.
Tindakan tersebut berupa menyampaikan informasi palsu yang membahayakan keselamatan penerbangan. "Sehingga penumpang tersebut akan diproses sesuai dengan undang-undang yang berlaku," ucap Agdya.
Kronologi Kejadian
Sebelumnya, beredar laporan ancaman bom di pesawat Pelita Air dengan nomor penerbangan IP 205 rute Surabaya – Jakarta pukul 13.20 WIB. "Kami dan tim keamanan melakukan investigasi dan didapat fakta bahwa gurauan ancaman bom berasal seorang penumpang yang berada di dalam pesawat penerbangan IP 205 dengan nama Surya Hadi Wijaya dengan seat number 14A," kata Agdya.
Gurauan tersebut, kata dia, terlontar saat pesawat sedang berjalan menuju landasan pacu. Manajemen Pelita Air langsung mengambil tindakan sesuai dengan protokol keamanan yang telah ditetapkan.
Tim keamanan kemudian bekerja sama dengan aparat bandara untuk melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap pesawat, penumpang, bagasi, serta barang bawaan. "Dinyatakan aman," tutur Agdya.
Adapun penerbangan IP 205 sedang dipersiapkan dan dijadwalkan kembali terbang menuju Jakarta pada pukul 18.00. "Penumpang saat ini menunggu di ruang keberangkatan Bandara Juanda, Surabaya," kata Agdya.
Berita terkait
Penumpang Bercanda Bawa Bom, Pelita Air Tunda Terbang Selama 3 Jam
9 menit lalu
Pesawat Pelita Air dengan nomor penerbangan IP205 rute Surabaya-Jakarta sempat gagal take off. Musababnya, ada seorang penumpang yang bercanda membawa bom dalam penerbangan.
Libur Natal dan Tahun Baru, AirAsia Siapkan 25.200 Kursi Penerbangan Tambahan
21 menit lalu
Indonesia AirAsia memahami animo penumpang yang ingin melakukan perjalanan saat libur Natal dan tahun baru.
Penumpang Guyon Bawa Bom, Pesawat Pelita Air Surabaya-Jakarta Delay
1 jam lalu
Pesawat Pelita Air Surabaya-Jakarta mengalami delay karena ada penumpang yang bercanda membawa bom.
Maskapai Ini Melayani Penerbangan Rute Rahasia, Penumpangnya Bukan Orang Sembarangan
3 jam lalu
Maskapai ini terbang ke pangkalan udara Area 51, yang disebut sebagai tempat pesawat luar angkasa yang jatuh serta makhluk asing.
5 Bagian Pesawat yang Paling Kotor, Jangan Asal Sentuh
21 jam lalu
Karena setiap penerbangan harus tepat waktu, terkadang tak cukup waktu untuk membersihkan setiap bagian pesawat dengan cermat.
Libur Nataru, 4,03 Juta Penumpang Diperkirakan Padati 20 Bandara AP II
1 hari lalu
PT Angkasa Pura II (Persero) memperkirakan jumlah penumpang pada periode angkutan Nataru 2023/2024 di 20 bandara AP II secara kumulatif naik sekitar 8 persen dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun lalu.
Jangan Mandi Air Hangat setelah Penerbangan, Ini Alasannya
1 hari lalu
Seorang pakar penerbangan mengungkapkan sebaiknya memilih mandi air dingin daripada air hangat.
PTDI Rilis NC212i dengan Propeller Baru, Membuat Pesawat Lebih Senyap
1 hari lalu
PT Dirgantara Indonesia (PTDI) mengirim pesawat ke-5 dari 9 pesawat NC212i pesanan Kementerian Pertahanan untuk penggunaan TNI Angkatan Udara.
Erupsi Gunung Marapi, Penerbangan Lion Group Tak Terganggu
1 hari lalu
Maskapai di bawah Lion Group memastikan penerbangan dari dan menuju Bandara Minangkabau pada hari ini tidak berdampak oleh erupsi Gunung Marapi.
Promo Tiket Pesawat Garuda Indonesia untuk Liburan Akhir Tahun
2 hari lalu
Promo tiket pesawat Garuda diskon dengan potongan hingga lebih dari Rp700 ribu, ini bank-bank yang menyediakan promo tiket Garuda.
Komentar
Posting Komentar