Ratusan Pesilat Bentrok di Tulungagung, Mobil Polisi dan Bangunan Sekolah Dirusak
Tulungagung, Beritasatu.com - Ratusan pesilat dari dua perguruan silat terlibat bentrok di ruas jalan nasional Durenan-Bandung Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur. Bentrokan pesilat ini terjadi pada Jumat (12/1/2024) malam hingga Sabtu (13/1/2024) dini hari.
ADVERTISEMENT
Kedua massa saling serang dengan lempar batu. Tidak hanya itu massa juga sempat masuk ke perkampungan dan melakukan penyerangan ke rumah warga.
Akibat kejadian ini, sejumlah rumah warga dan sekolah rusak terkena lemparan batu. Selain itu, sebuah mobil polisi juga rusak diamuk massa.
Bentrokan ini berlangsung selama berjam-jam. Pasukan Brimob Polda Jatim akhirnya diterjunkan ke lokasi kejadian untuk membubarkan massa. Suasana akhirnya dapat dikendalikan menjelang pagi hari.
Saat ini Polres Tulungagung masih melakukan upaya penyelidikan terkait bentrok massa ini. Belum diketahui secara pasti penyebab bentrokan yang melibatkan ratusan kedua perguruan silat tersebut.
"Memang benar terjadi bentrokan antara kedua perguruan silat pada Jumat malam hingga Sabtu dini hari. Akibat bentrokan kedua perguruan, sejumlah rumah warga, bangunan sekolah, mobil polisi dan puluhan sepeda motor rusak. Rata-rata pesilat yang bentrok berasal dari luar Kabupaten Tulungagung," kata Kapolsek Bandung Iptu Moch Anwari, Sabtu (13/1/2024).
Petugas juga mengamankan sejumlah barang bukti sepeda motor yang sempat menjadi sasaran massa dan ditinggalkan pemiliknya. Saat ini situasi dan kondisi lokasi bentrokan sudah kondusif.
Ratusan Pesilat Bentrok di Tulungagung
Bentrokan Pesilat di Tulungagung
Bangunan Sekolah Dirusak Pesilat
Mobil Polisi Dirusak Pesilat
Bentrokan Ratusan Pesilat di Tulungagung
Simak berita dan artikel lainnya di Google News
Ikuti terus berita terhangat dari Beritasatu.com via whatsapp
Komentar
Posting Komentar