Wanita Meninggal Usai Cabut Gigi, Dinkes Ngawi Panggil Dokter

-
Dinas Kesehatan (Dinkes) Ngawi memanggil dokter yang mencabut gigi berujung meninggalnya seorang wanita bernama Nira Pranita Asih. Investigasi lebih mendalam juga akan dilakukan Dinkes.
"Kami sudah memanggil yang bersangkutan (dokter). Secara kronologi kami baru mengumpulkan informasi terkait pasien yang ditangani dokter itu, tapi informasi belum lengkap," ujar Kadinkes Ngawi Yudhono dilansir detikJatim, Jumat (10/5/2024).
Selain memanggil dokter yang bersangkutan, Dinkes akan menginvestigasi kasus ini lebih lanjut. Mereka mencari informasi dari dokter lain yang menangani warga Desa Gendingan, Kecamatan Widodaren, Ngawi, itu.
"Memang beliau yang tangani, tapi ada beberapa dokter yang tangani juga. Nanti kami harus mendapatkan informasi yang lengkap dulu," kata pria yang akrab disapa Yudho itu.
"Kami undang juga dokter di RSUD Mantingan yang tugas di klinik. Beliau sudah lama juga bertugas," sambungnya.
Yudho meminta masyarakat tidak langsung menyimpulkan jika meninggalnya pasien karena cabut gigi.
Baca berita selengkapnya di sini.
Simak juga 'Saat RSHS Bandung soal Viral Pasien Cabut Gigi Bungsu Meninggal':
(rdp/imk)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar