Cegah Kelumpuhan dengan Vaksin Polio - KENDARIPOS

 

Cegah Kelumpuhan dengan Vaksin Polio - KENDARIPOS

-- 53 Ribu Anak jadi Sasaran

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Seiring dengan merebaknya kasus polio di sejumlah provinsi, Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari akan melakukan Pekan Imunisasi Nasional (PIN). Program imunisasi berupa penyuntikan vaksin polio dilaksanakan serentak di Indonesia. Di Kendari, Pemerintah menargetkan 53 ribu anak. Sasaran vaksinasi polio diperuntukkan anak usia 0 - 7 tahun.

Penjabat (Pj) Wali Kota Kendari, Muhammad Yusup mendukung penuh pelaksanaan PIN di Kota Lulo. Menurutnya, program tersebut sudah menjadi kewajiban karena menjadi instruksi langsung Menteri Dalam Negeri (Mendagri) dan Menteri Kesehatan (Menkes).

"Program ini dihadirkan sebagai bagian dari upaya penanggulangan Kejadian Luar Biasa (KLB) Polio. Sultra termasuk salah satu Provinsi yang memiliki risiko tinggi Polio sehingga kita harus mensukseskan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) ini," ungkap Muhammad Yusup kemarin.

Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sultra ini mengaku telah menginstruksikan Dinas Kesehatan (Dinkes) untuk melaksanakan pendataan sekaligus sosialisasi terkait program ini.

"Sosialisasi dan edukasi penting dilakukan agar masyarakat bisa paham tentang bahaya penyakit polio yang bisa mengancam kesehatan anakanak kita. Intinya program ini kita dukung dan siap untuk disukseskan," ungkap Muhammad Yusup.

Terpisah, Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Dinkes Kota Kendari, Ellfi mengatakan, pihaknya masih menunggu petunjuk teknis (Juknis) pelaksanaan PIN tahun ini.

"Kita masih tunggu juknisnya. Terkait waktu pelaksanaannya apakah massal atau dilakukan langsung di Puskesmas yang ada di Kota Kendari," ungkap Ellfi.

Dikonfirmasi terkait jumlah kasus polio di Kota Kendari, Ellfi enggan menyebutkan angkanya. Yang jelasnya, pemerintah selalu mengupayakan agar anak di Kota Kendari bisa terhindar dari wabah penyakit tersebut.

"Kami upayakan anak-anak di Kota Kendari mendapatkan imunisasi Polio. Penyakit yang juga dikenal dengan Poliomyelitis ini sangat berbahaya karena menjadi salah satu penyakit yang menyerang sistem saraf dalam tubuh," jelasnya.

Elffi menambahkan, polio adalah penyakit yang dapat menimbulkan kelumpuhan permanen pada penderitanya.

"Penyakit polio disebabkan oleh infeksi virus yang bernama poliovirus. Karena itulah, vaksinasi pada anak penting untuk dilakukan untuk mencegah terjadinya infeksi virus polio tersebut," pungkasnya. (b/ags

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya 

Artikel populer - Google Berita