Ini Reaksi Rusia atas Mundurnya Joe Biden dari Pilpres AS - Sindo news

 

Ini Reaksi Rusia atas Mundurnya Joe Biden dari Pilpres AS

Rusia tak ambil pusing dengan mundurnya Joe Biden dari Pilpres AS. Foto/CNN

MOSKOW 

- Presiden

 Amerika Serikat 

(AS)

 Joe Biden 

telah mengundurkan diri dari pemilihan presiden (pilpres) Amerika yang akan digelar 5 November mendatang. Pemerintah

 Rusia 

tak ambil pusing dengan karut-marut politik Amerika.

Juru bicara Kremlin Dmitry Peskov mengatakan Rusia memiliki prioritas lain selain menunggu hasil pilpres AS.

Menurutnya, memenangkan konflik melawan Ukraina adalah salah satu prioritas utama Rusia.

“Bagi kami, mencapai tujuan operasi militer khusus [melawan Ukraina] adalah prioritas, bukan hasil pemilu AS,” kata Peskov kepada media Rusia, Life, yang dikutip Russia Today, Senin (22/7/2024).

Baca Juga

Joe Biden Mundur dari Pilpres AS

Peskov mendukung pernyataan Presiden Vladimir Putin, yang mengatakan pada awal tahun ini bahwa dia lebih suka Biden memenangkan pemilu AS, dan menggambarkannya sebagai “politisi kuno” dan “lebih mudah diprediksi” dari sudut pandang kepentingan Moskow.

“Memang benar, tapi pemilu masih empat bulan ke depan. Dan ini adalah periode yang panjang, di mana banyak hal bisa berubah,” kata Peskov.

Biden mengundurkan diri dari pencalonan pada hari Minggu, dengan menyatakan bahwa meskipun dia berniat untuk terpilih kembali sebagai presiden AS, namun untuk kepentingan terbaik bagi Partai Demokrat dan seluruh negeri dia memutuskan untuk mundur dari pilpres.

Pemimpin AS itu juga mendukung wakil presidennya, Kamala Harris, sebagai pilihan terbaik untuk calon presiden dari Partai Demokrat. Harris telah didukung oleh banyak politisi terkemuka Partai Demokrat dan donor partai besar.

Lihat Juga: Presiden Biden Secara Mental Tak Layak Miliki Kode Serangan Nuklir AS

(mas)

Baca Juga

Komentar