Pamit dari PWK, Praz Teguh: Sampai Jumpa dengan Karya yang Lebih Menarik - Riau Pos - Opsiin

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Pamit dari PWK, Praz Teguh: Sampai Jumpa dengan Karya yang Lebih Menarik - Riau Pos

Share This

 

Pamit dari PWK, Praz Teguh: Sampai Jumpa dengan Karya yang Lebih Menarik - Riau Pos

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Beberapa tahun belangan ini nama komika Praz Teguh menjadi perhatian publik. Ini karena konsistensi lewat berbagai acara podcast di mana dia menjadi host. Salah satunya adalah PWK  yang dipresenterinya sejak tiga tahun lalu.

Namun kebersamaan komika asal Padang itu di PWK sudah berakhir. Praz Teguh menyebut kontraknya sudah habis dan tak dilanjutkan dengan Has Creative sebagai Channel YouTube yang menaungi acara tersebut.

"Sejak bulan lalu, kontrak saya dan Has Creative berakhir sudah," ujar Praz Teguh dalam unggahan Instagram, dikutip Ahad (25/8/2024).

Baca Juga: Anies Baswedan Akui Tinggal Menunggu Keputusan Megawati agar Bisa Bertarung di Pilkada Jakarta

"Melalui postingan ini, izinkan saya pamit dengan rasa yang tak akan pernah hilang sedikit pun untuk PWKawan, bintang tamu, dan terutama tim PWK yang sangat saya cintai," sambung pemeran tokoh Pian dalam film Liam dan Laila itu.

Dalam kesempatan itu, Praz Teguh bernostalgia bahwa sejak mulai tiga tahun lalu ketika PWK pertama tayang, doanya adalah agar dapat menjalani acara itu dengan bahagia.

"Konsisten, konsisten dan konsisten. Dengan penuh kesabaran, ide yang tak pernah ada habisnya dan semangat yang besar, akhirnya PWK dicintai banyak orang," bebernya.

 Baca Juga: Siap-Siap, KemenPAN-RB Buka Seleksi PPPK 2024, Prioritas Tenaga Honorer K2 dan Non-ASN

"Namun, di setiap pertemuan pasti akan ada perpisahan, dan saya sudah terbiasa dengan hal ini," sambung Praz.

Ia menegaskan bahwa meskipun telah pamit dari acara PWK, dunia selalu berputar dan karya-karya baru akan selalu ada.

"Sampai jumpa dengan karya yang lebih menarik," pungkas Praz.

Baca Juga: Nikmat Sih? tapi Tahukah Kamu 7 Bahaya Mengonsumsi Minuman Bersoda Jangka Panjang, Simak!

Ia tak merincikan akan melanjutkan menjadi host di acara lain atau mungkin membentuk channel sendiri pascakontraknya berakhir di PWK.

Praz Teguh juga tak membeberkan lebih lanjut apakah dirinya mundur dari acara tersebut atau malah diberhentikan.***

Praz Teguh pamit dari PWK melalui unggahannya di akun Instagram-nya. (Tangkapan layar Instagram Praz Teguh)

Halaman:

Editor: Edwar Yaman

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages