Hujan Deras, Prabowo Periksa Pasukan Parade Senja di Akmil Magelang - Nasional Tempo

 

Hujan Deras, Prabowo Periksa Pasukan Parade Senja di Akmil Magelang - Nasional Tempo



TEMPO.COJakarta - Presiden Prabowo Subianto memeriksa pasukan parade senja dan penurunan bendera Merah Putih di tengah kondisi hujan deras di Graha Utama, kompleks Akademi Militer atau Akmil Magelang, Jawa Tengah, pada Jumat petang, 25 Oktober 2024. 

Sekitar pukul 17.45 WIB, Prabowo tiba di lokasi. Setelah Prabowo berkeliling, upacara kemudian dimulai dengan laporan komandan upacara kepada Prabowo selaku inspektur.

Setelah itu, Prabowo memimpin prosesi mengheningkan cipta untuk menghormati para pejuang bangsa dan para pahlawan yang telah gugur. Rangkaian upacara diakhiri dengan laporan dari komandan upacara kepada inspektur upacara serta penghormatan kebesaran.

Prabowo didampingi oleh Menteri Pertahanan Sjamsjoeddin Sjafrie, Panglima TNI Agus Subiyanto, Kapolri Listyo Sigit Prabowo mengelilingi lapangan menggunakan mobil Maung berwarna hitam. Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka mengikuti rangkaian di belakang Presiden Prabowo.

Upacara digelar dalam runtutan retret Kabinet Merah Putih Presiden Prabowo di Akmil Magelang. Hampir dari total 48 menteri dan 56 wakil menteri, mendatangi Graha Utama untuk menyaksikan Parade Senja pada sore ini. Beberapa di antaranya seperti Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Bahlil Lahadalia, dan Menteri Keuangan Sri Mulyani.

Iklan

 Scroll Untuk Melanjutkan 

Retreat Kabinet Prabowo di Magelang digelar secara terutup. Usai Prabowo memberikan arahan, akan ada beberapa materi yang disampaikan kepada menteri-menteri. Bebeapa topiknya tentang pencegahan korupsi, perencanaan pembangunan, kebijakan anggaran, dan pelaksanaan birokrasi.

Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi sebelumnya juga menyampaikan materi serupa akan disampaikan kepada menteri, wakil menteri, kepala badan, utusan khusus dan staf khusus presiden. Retret digelar selama tiga hari sejak Kamis, 24 Oktober 2024.

"Selain mendapatkan berbagai materi tentang pemerintahan, para peserta retreat juga memiliki waktu untuk saling mengenal dan mengakrabkan diri," kata Hasan melalui keterangan tertulis pada Kamis.

Pilihan Editor: Menteri dan Wamen Kabinet Merah Putih Wajib Jalani Pembekalan di Akmil Magelang, Alasannya?

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya