Wamenlu Anis Matta Bahas Rencana Kunjungan Prabowo ke Arab Saudi
Riyadh: Wakil Menteri Luar Negeri, Anis Matta melakukan pertemuan bilateral dengan Wakil Menteri Luar Negeri Arab Saudi, Waleed A. Elkhereiji di sela-sela Pertemuan Persiapan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Luar Biasa Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) dan Liga Arab, di Riyadh pada 10 November 2024.
Wamenlu Anis Matta sampaikan informasi mengenai prioritas pemerintahan baru Indonesia di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto dan bagaimana Indonesia bisa menjalin kemitraan strategis dengan Arab Saudi di berbagai bidang.
Terkait hal itu, Kedua Wamenlu membahas rencana kunjungan Presiden Prabowo ke Arab Saudi dalam waktu dekat.
Berbagai isu yang menjadi perhatian bersama juga telah dibahas, diantaranya terkait haji, pendidikan dan pelindungan WNI di Arab Saudi.
Sebelumnya di hadapan para menteri, Wamenlu Anis Matta pertegas dukungan untuk kemerdekaan Palestina.
“Perjuangan Palestina merebut kemerdekaan adalah dasar pembentukan OKI. Itulah sebabnya, kita semua adalah Palestina dan harus membantu perjuangan Palestina,” ucap Anis Matta.
Seakan tidak cukup, Wamenlu Anis Matta hingga tiga kali menegaskan bahwa “kita adalah Palestina,” merefleksikan komitmen Indonesia terhadap kemerdekaan Palestina.
Wamenlu Anis Matta juga mendorong OKI dan Liga Arab untuk berbuat nyata. “Kata-kata harus segera diwujudkan dalam aksi nyata, termasuk dalam memastikan bantuan kemanusiaan yang berkelanjutan bagi Palestina,” tegasnya, dalam keterangan di situs Kemenlu RI, Senin, 11 November 2024.
Wamenlu Anis Matta memimpin Delegasi Indonesia pada Pertemuan Persiapan KTT Luar Biasa Gabungan Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) dan Liga Arab, yang diadakan di Riyadh pada 10 November 2024. KTT Luar Biasa sendiri akan diselenggarakan pada 11 November, untuk kembali membahas upaya OKI dan Liga Arab menghentikan kekejian Israel di Palestina dan Lebanon.
Komentar
Posting Komentar