Perusahaan Listrik Gaza Rugi Rp7,4 Triliun akibat Serangan Israel - Sindo news - Opsiin

Informasi Pilihanku

demo-image
demo-image

Perusahaan Listrik Gaza Rugi Rp7,4 Triliun akibat Serangan Israel - Sindo news

Share This
Responsive Ads Here

 Dunia Internasional, Konflik Timur Tengah 

Perusahaan Listrik Gaza Rugi Rp7,4 Triliun akibat Serangan Israel

Pekerja dari Perusahaan Distribusi Listrik Gaza memperbaiki jaringan listrik di Deir al-Balah, Gaza pada 4 Juli 2024. Foto/Ashraf Amra/Anadolu Agency

JALUR GAZA 

- Perusahaan Distribusi Listrik Gaza memperkirakan kerugian yang dialami sektor listrik akibat perang genosida Israel di daerah kantong yang dikepung itu sekitar USD450 juta (Rp7,4 triliun).

Perusahaan itu menjelaskan militer pendudukan Israel telah dengan sengaja menghancurkan kantor pusat dan jaringan listrik perusahaan serta 80% peralatannya.

Dalam pernyataan yang dikeluarkan kemarin, perusahaan menyambut baik penandatanganan perjanjian gencatan senjata di Gaza dan menganggap perjanjian itu sebagai langkah penting menuju tercapainya keamanan dan stabilitas di Jalur Gaza dan wilayah tersebut secara umum.

Juru bicara perusahaan, Mohammed Thabet, mengatakan Perusahaan Distribusi Listrik sepenuhnya siap memulai pekerjaan rehabilitasi di sektor listrik guna menghidupkan kembali fasilitas vital dan memulihkan listrik guna memungkinkan layanan bantuan bagi warga di Jalur Gaza sesegera mungkin.

Dia menjelaskan perusahaan telah menyiapkan rencana rehabilitasi dan berupaya mulai memelihara jaringan listrik yang rusak serta memperbaiki infrastruktur listrik yang rusak parah selama perang.

Baca Juga

Baru Dilantik, Trump Langsung Hentikan Semua Bantuan Luar Negeri AS

(sya)

Comment Using!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arenanews

Berbagi Informasi

Media Informasi

Opsiinfo9

Post Bottom Ad

Pages