H-6 Lebaran 2025, Arus Mudik di Pelabuhan Merak Masih Lancar

Banten, Beritasatu.com - Arus mudik di Pelabuhan Merak, Banten masih terpantau lancar dan tidak mengalami kepadatan yang signifikan pada enam hari jelang Lebaran 2025, Selasa (25/3/2025).
ADVERTISEMENT
Hasil pemantauan hingga pukul 20.00 WIB hari ini menunjukkan bahwa keberangkatan angkutan Lebaran 2025 di jalur eksekutif dan reguler berlangsung lancar. Setiap kendaraan roda empat dapat dilayani dengan baik, memungkinkan proses bongkar muat berjalan tanpa kendala.
PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) sebelumnya melaporkan bahwa pergerakan penumpang dan kendaraan di rute Merak-Bakauheni pada Senin (24/3/2025), atau H-7 Lebaran 2025, masih relatif stabil. Tercatat sebanyak 46.785 pemudik dan 8.000 kendaraan telah berhasil menyeberang dari Jawa ke Sumatra.
Corporate Secretary ASDP Shelvy Arifin mengimbau pemudik agar merencanakan perjalanan lebih awal dan melakukan reservasi tiket minimal satu hari sebelum keberangkatan. Imbauan ini bertujuan untuk mendukung kelancaran arus mudik lintas Jawa-Sumatra.
“Kami mengingatkan pengguna jasa untuk membeli tiket online sebelum tiba di pelabuhan dan datang sesuai jadwal keberangkatan,” kata Shelvy.
Shelvy juga menerangkan bahwa ASDP memperpanjang kebijakan diskon tarif kendaraan penumpang hingga 36% pada layanan ekspres (eksekutif) di lintasan Merak-Bakauheni. Kebijakan diskon tersebut diterapkan pada 24-30 Maret 2025 untuk semua golongan kendaraan dan pejalan kaki.
“Dengan perpanjangan diskon tarif ini, kami berharap masyarakat dapat menikmati perjalanan yang lebih nyaman dan ekonomis," imbuh Shelvy.
ASDP memprediksi puncak arus mudik di Pelabuhan Merak-Pelabuhan Bakauheni akan terjadi pada H-3 Lebaran 2025. Berbagai upaya antisipasi juga telah dilaksanakan, salah satunya, yakni kebijakan pengalihan kendaraan roda dua yang dipindahkan ke Pelabuhan Ciwandan menuju Pelabuhan Beton Lampung.
Simak berita dan artikel lainnya di Google News
Ikuti yang terbaru di WhatsApp Channel Beritasatu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar