Arus Balik Lebaran 2025, Ini Titik Rawan Macet di Jalur Pantura Cirebon - inews - Opsiin

Informasi Pilihanku

demo-image

Post Top Ad

demo-image

Arus Balik Lebaran 2025, Ini Titik Rawan Macet di Jalur Pantura Cirebon - inews

Share This
Responsive Ads Here

 

Arus Balik Lebaran 2025, Ini Titik Rawan Macet di Jalur Pantura Cirebon - Bagian All

titik_rawan_macet_pantura_cirebon

CIREBON, iNews.id - Polisi mengungkapkan titik rawan macet di Jalur Pantura Cirebon, Jawa Barat, pada arus balik Lebaran 2025. Puncak arus balik diprediksi terjadi mulai H+5 hingga H+7 Lebaran atau 5-7 April 2025.

"Potensi jalur arteri terjadi kemacetan," ujar Kasat Lantas Polresta Cirebon Kompol Mangku Anom kepada wartawan, Jumat (4/4/2025).

Dia memerinci, kemacetan diprediksi terjadi imbas aktivitas masyarakat untuk berlibur Lebaran. Seperti di kawasan Ciperna yang berbatasan dengan Kabupaten Kuningan.

Menurut dia, masyarakat akan memadati kawasan tersebut untuk berlibur ke kawasan wisata yang ada di Kuningan. 

Titik rawan macet lainnya, kata dia, yakni Tengah Tani hingga Weru. Kawasan tersebut merupakan lokasi wisata kuliner.

Sementara itu berdasarkan pantauan di lapangan, kawasan Mundu, Harjamukti, hingga Kedawung juga menjadi titik rawan macet. Selanjutnya di kawasan Simpang 3 Palimanan lantaran menjadi pertemuan kendaraan yang melaju dari arah Majalengka. 

Selain itu, kawasan Tegalgubug juga berpotensi menjadi titik macet karena terdapat pasar tumpah yang selalu dipadati masyarakat Cirebon untuk berbelanja pakaian hingga bahan pokok.

Comment Using!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages