Posko Angkutan Lebaran 2025 Resmi Ditutup - Beritasatu - Opsiin

Informasi Pilihanku

demo-image

Post Top Ad

demo-image

Posko Angkutan Lebaran 2025 Resmi Ditutup - Beritasatu

Share This
Responsive Ads Here

 

Posko Angkutan Lebaran 2025 Resmi Ditutup

1744095348-1080x601

Jakarta, Beritasatu.com – Pemerintah resmi menutup Posko Pusat Angkutan Lebaran Terpadu 2025 yang sudah beroperasi sejak 21 Maret lalu. Secara umum pelayanan angkutan arus mudik dan balik tahun ini diklaim lancar. 

ADVERTISEMENT

"Alhamdulillah secara umum penyelengaran transportasi selama masa angkutan lebaran 2025 berjalan lancar dan aman," kata Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi di kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta, Sabtu (12/4/2025).

Dudy menyampaikan terima kasih pada semua pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan Posko Angkutan Lebaran Terpadu 2025. 

"Pelaksanaan posko angkutan Lebaran tahun 2025 dengan ini saya nyatakan ditutup," ujarnya.

Menteri Koordinator Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengapresiasi keberhasilan Kementerian Perhubungan yang merupakan jantung pelaksanaan masa angkutan Lebaran 2025. 

"Marilah sekali lagi kita bersyukur bahwa secara umum arus mudik dan arus balik bisa dijalankan secara baik," kata AHY.

AHY mengatakan penurunan maupun peningkatan selama masa angkutan Lebaran merupakan hal yang wajar, karena ada masyarakat yang memilih mudik dan tak sedikit yang merayakan Lebaran di rumah.

"Yang jelas statistiknya bisa diikuti tadi, ada peningkatan di sejumlah aspek, ada juga penurunan. Saya rasa itu adalah sesuatu yang wajar, dari tahun ke tahun kita bisa melihat ada yang berusaha untuk terus melakukan perjalanan bersama keluarga tapi ada juga preference yang lain yang memilih untuk di rumah saja," ujarnya.

Dia mengatakan ada penambahan realisasi masyarakat yang bepergian selama masa angkutan Lebaran 2025 sebesar 5,6%. Angka itu lebih besar dibanding prediksi survei pergerakan yang dilakukan sebelumnya.

AHY menyoroti pentingnya sistem komando nasional dalam menjamin kelancaran masa angkutan Lebaran. Dia juga bersyukur angka kecelakaan lalu lintas selama masa angkutan Lebaran 2025 berkurang dibandingkan tahun sebelumnya. "Yang jelas tugas kita, tugas utama kita adalah meyakinkan transportasi ini berjalan dengan baik, dan tentunya kita bersyukur penurunan signifikan kecelakaan lalu lintas," tutupnya.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News

Ikuti yang terbaru di WhatsApp Channel Beritasatu

Comment Using!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages