0
News
    Home Banyuwangi Featured Kasus Spesial

    Wanita Berkerudung Hitam Penghina Al Quran yang Sempat Viral Akhirnya Ditangkap di Banyuwangi - Voi

    1 min read

     

    Wanita Berkerudung Hitam Penghina Al Quran yang Sempat Viral Akhirnya Ditangkap di Banyuwangi



    JAKARTA - Seorang wanita yang viral di media sosial karena aksinya tanpa busana meludahi Al-Quran dan melantunkan ayat suci dengan menyelipkan kata-kata kasar, telah diamankan pihak kepolisian.

    Kasubdit I Dittipidsiber Bareskrim Polri Kombes Rizki Agung Prakoso mengatakan, wanita tersebut kini diamankan di Polresta Banyuwangi, dan dalam proses pemeriksaan.

    “Sudah diamankan di Polresta Banyuwangi,” kata Kombes Rizki Agung Prakoso saat dihubungi media, Senin, 8 Desember 2025.

    Bareskrim Polri sebelumnya tengah menyelidiki aksi wanita diduga melakukan penghinaan terhadap Al Quran.

    Kombes Rizki Agung Prakoso mengatakan pihaknya sedang melakukan pendalaman terhadap identitas pelaku.

    “Sedang kami profiling,” kata Rizki

    Diketahui, video wanita itu beredar di media sosial, salah satunya diunggah akun X @dhemit_is_back. Dalam wanita ini terlihat memakai kerudung hitam namun dalam kondisi tanpa busana dan melakukan penghinaan terhadap umat muslim lewat aksinya.

    Tag: megapolitan

    Komentar
    Additional JS