0
News
    Home Berita Featured Jember Kasus Lintas Peristiwa Spesial

    Api Misterius Muncul di Rumah Warga Jember, Ilmu Hitam? - jatimnow

    3 min read

     

    Api Misterius Muncul di Rumah Warga Jember, Ilmu Hitam?



    jatimnow.com-Warga Desa Jatiroto, Kecamatan Sumberbaru, Kabupaten Jember digemparkan dengan kemunculan api misterius di rumah warga. Api tersebut mendadak muncul di dalam rumah dan membakar sejumlah barang. Tidak diketahui asal usul kemunculan api ini. Terdapat 4 rumah yang mengalami kejadian serupa. Warga mengkaitkan kemunculan api ini dengan sihir atau ilmu hitam.

    Salah satu rumah yang kerap muncul api misterius ini adalah milik Bunyamin. Api pertama kali muncul pada Jumat (12/12/2025) petang. Keluarga awalnya curiga karena muncul bau plastik terbakar. Setelah di cek muncul api yang tengah membakar plastik di rumah tersebut.

    "Api muncul tiba-tiba, gak tahu penyebabnya. Kayak sebangsa sihir," ujarnya, Selasa (6/01/2026).

    Api misterius itu muncul pertama kali membaiar plastik di dalam sebuah ruangan, setelah di siram dengan air menggunakan timba, lalu selang satu hingga dua jam api kembali muncul.

    "Awalnya dari plastik yang terbakar, spon dan baju-baju semua," sebutnya.

    Bunyamin sempat mengecak aliran listrik di rumahnya, namun kondisi listrik masih normal dan tidak ada kendala apa-apa.

    "Tidak ada, saat kebakaran itu normal semua," akunya.

    Kemunculan api ini tidak hanya menimpa rumahnya. Terdapat 4 rumah yang mengalami kejadian serupa. Atas kejadian ini, warga menduga api ini muncul karena ilmu hitam alias sihir.

    "Menurut saya kayak sebangsa api sihir.
    Menurut saya masih ada. Karena selesai disatu tempat, nunggu satu - dua jam pindah tempat lagi," jelasnya.

    Hingga saat ini, pihak keluarga Bunyamin sementara mengungsi ke rumah kerabatnya, karena dikuatirkan akan membakar keluarganya.

    "Perkiraan semua kerugian sekitar Rp 40 juta, yang terbakar bahan dapur, baju, kasur, kursi," urainya.

    Bunyamin menceritakan, api muncul setiap jam pertama kali selama 4 hari berturut-turut. Lalu setelah padam beberapa hari kemudian muncul selama 9 hari berturut-turut hingga sekarang.

    "Selama 4 hari berturut-turut. Muncul lagi 9 hari, sampai sekarang sudah 21 hari," terangnya.

    Atas kejadian ini, ia berharap ada bantuan dari pemerintah agar kejadian kemunculan api misterius tidak tejadi lagi di rumahnya dan warga sekitar.

    "Saya mohon bantuan kepada teman-teman camat, semuanya mohon bantuannya dengan iklas. Termasuk pemerintah kabupaten saya mohon bantuannya," pungkasnya.

    Editor : Bramanta

    Komentar
    Additional JS