BNPB Update Penanganan Bencana Sumatera 2 Januari 2026: Jumlah Pengungsi Menurun - Kompas TV
BNPB Update Penanganan Bencana Sumatera 2 Januari 2026: Jumlah Pengungsi Menurun
Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Abdul Muhari saat menyampaikan update penanganan bencana Sumatera, Jumat (2/1/2026). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)
KOMPAS.TV – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyampaikan perkembangan terbaru operasi pencarian korban bencana di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat per hari ini, Jumat (2/1/2026).
Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, menyebut tidak ada penambahan korban jiwa.
“Dari data rekapitulasi korban jiwa per hari ini, tidak ada penambahan korban jiwa meninggal,” tuturnya dalam konferensi pers, seperti dikutip dari Breaking News Kompas TV.
Muhari menambahkan, operasi pencarian masih terus dilakukan dengan fokus pada titik-titik yang sudah diidentifikasi oleh tim SAR gabungan.
“Untuk korban hilang juga tidak ada perubahan. Jumlah warga yang mengungsi ini menurun sedikit, 73 jiwa, sehingga total per hari ini 380.287 jiwa,” ujarnya.

“Terkait dengan pencarian korban, ini tentu saja upaya masih dilakukan secara optimal, tapi kita harapkan ke depan tentu saja kita harapkan tidak ada lagi korban yang masih ada di titik-titik pencarian.”
Dalam kesempatan itu, Muhari juga menjelaskan per hari ini jumlah kabupaten/kota yang menetapkan status transisi darurat bertambah menjadi 31 daerah.
“Sehingga sudah lebih dari 60 persen kabupaten kota terdampak saat ini masuk pada fase recovery awal, fase awal recovery,” tuturnya.
“Untuk pemulihan akses, kemarin kita sampaikan untuk jalan dan jembatan nasional ini sudah pulih, sudah terhubung secara umum 100 persen,” kata Muhari.
Menurutnya, saat ini pemulihan akses jembatan sudah masuk pada jembatan-jembatan yang berada di dalam kabupaten/kota atau penghubung antar kabupaten.