0
News
    Home Berita Coach Justin Featured Mens Rea Pandji Pragiwaksono Spesial

    Coach Justin Soal Mens Rea, Cara Pandji Bilang Menurut Keyakinan Saya Tak Bisa Jadi Tameng - Tribunjakarta

    4 min read

     

    Coach Justin Soal Mens Rea, Cara Pandji Bilang Menurut Keyakinan Saya Tak Bisa Jadi Tameng - Tribunjakarta.com

    YouTube Coach Justin dan Instagram Pandji Pragiwaksono
    RESPONS COACH JUSTIN - Pengamat Sepak Bola, Justinus Lhaksana atau Coach Justin memberikan tanggapan terkait isi materi Mens Rea yang dibawakan Pandji Pragiwaksono. 

    TRIBUNJAKARTA.COM - Pengamat sepak bola, Justinus Lhaksana alias Coach Justin, turut menanggapi polemik materi Stand Up Comedy Mens Rea yang dibawakan komika Pandji Pragiwaksono

    Dalam pernyataannya, Coach Justin menyinggung pernyataan Pandji soal Haris Azhar yang disebut pernah memberitahu cara berkelit dari potensi jerat hukum saat menyampaikan kritik tajam. 

    Coach Justin mengaku belum menonton langsung pertunjukkan Mens Rea

    Akan tetapi, ia mengaku banyak mendengar isi materi tersebut, termasuk sindiran yang menyebut nama dan tokoh-tokoh publik. 

    "Gue belom nonton tapi gue denger banyak di mana gini, untuk gue i'ts very simple kalau Pandji berani mengeluarkan statement-statement seperti itu dan banyak orang disindir orang-orang papan atas, dia sebut nama, harusnya Pandji punya bukti dong," ujar Coach Justin seperti dikutip dari Podcast @CoachJustinl28 yang tayang pada 5 Januari 2026 di YouTube.  

    Menurutnya, tanpa dasar yang kuat, pernyataan semacam itu berisiko dibawa ke ranah hukum. 

    "Kalau enggak dia bisa di-sue loh (dituntut)," ujarnya. 

    Rekomendasi Untuk Anda
    Ahok Pro Total soal Materi Pandji di Mens Rea, Mahfud MD Siap Turun Gunung Jika DipidanaKecelakaan Hari Ini di Flyover Ciputat Tangsel, Tabrakan Beruntun Truk Tronton, Sopir Terjepit

    Coach Justin juga menilai Pandji sebagai sosok yang pintar dan memahami batas dalam berbicara di ruang publik. 

    "Pandji itu very smart dan dia harus tahu batasannya di mana dia bisa bergerak. Makanya gue pengen lihat aja, seberapa punya bukti Pandji untuk mengeluarkan sindiran-sindiran seperti itu," katanya. 

    Tanggapi soal 'Menurut Keyakinan Saya'

    Dalam podcast tersebut, Pangeran Siahaan disebut menyampaikan cerita terkait Haris Azhar kepada Coach Justin

    Cerita itu berkaitan dengan cara menghindari potensi serangan hukum ketika menyampaikan kritik tajam. 

    "Dia bilang sama Haris Azhar, gimana caranya biar bisa berkelit dari segala macam serangan-serangan hukum ya?" katanya. 

    Salah satu cara yang disebut adalah dengan mengawali dengan pernyataan menggunakan frasa "menurut keyakinan saya". 

    Dengan cara itu, keyakinan personal tidak bisa dipermasalahkan. 

    "Dia bilang awali sebuah statement menurut 'keyakinan saya', karena keyakinan orang itu tidak bisa diperkarakan katanya gitu. Jadi si Pandji ngomong di semua beatnya dia, menurut keyakinan saya," jelas Pangeran ke Coach Justin

    Kendati demikian, Coach Justin menegaskan dirinya tetap tak setuju dengan ucapan tersebut. 

    Sebab, Pandji menyebut nama orang tersebut secara langsung. 

    "Kan lo ga bisa kayak begitu, lu sebut nama loh, lu sindir-sindir yang bener-bener bahaya banget loh," katanya. 

    Komentar
    Additional JS