Detik-detik Pidato Presiden Meksiko Terhenti karena Gempa M 6,5 - Kompas
Detik-detik Pidato Presiden Meksiko Terhenti karena Gempa M 6,5
MEXICO CITY, KOMPAS.com - Gempa kuat magnitudo 6,5 mengguncang Meksiko pada Jumat (2/1/2026) menyebabkan sejumlah kerusakan dan merenggut dua korban tewas.
Gempa juga bertepatan saat konferensi pers pertama Presiden Meksiko Claudia Sheinbaum.
Dalam video yang beredar, Sheinbaum memberikan pidatonya di depan para jurnalis dan juru kamera.
Tiba-tiba, alarm berbunyi. Sheinbaum menyela pidatonya dan secara tenang mengatakan ada gempa, sebagaimana dilansir BBC.
"Ada gempa, mari semuanya keluar dengan tenang," kata Sheinbaum dengan tenang dan mimik muka yang tidak menunjukkan kepanikan.
Sejurus kemudian, dia berjalan dengan tenang menjauhi podium, turun dari panggung, dan keluar.
Para jurnalis dan hadirin di lokasi konferensi pers juga berdiri dan mengikuti Sheinbaum keluar ruangan.
Sheinbaum kemudian melanjutkan konferensi persnya tak lama setelah gempa.
Dilansir dari Associated Press, pusat gempa berada di dekat kota San Marcos di Negara Bagian Guerrero.
Di beberapa tempat, warga berlarian ke jalan setelah mendengar alarm dari sistem Peringatan Seismik Meksiko.
Sistem tersebut diberlakukan setelah gempa bumi dahsyat tahun 1985 yang menewaskan sedikitnya 5.000 orang.
Berbagai video menunjukkan, sejumlah bangunan berguncang di Mexico City dan mobil-mobil bergetar di Acapulco, Guerrero.
Badan pertahanan sipil Negara Bagian Guerrero melaporkan, terjadi beberapa tanah longsor di sekitar Acapulco dan di sejumlah titik jalan raya.
Gubernur Guerrero Evelyn Salgado mengatakan bahwa seorang wanita berusia 50 tahun yang tinggal di sebuah komunitas kecil dekat pusat gempa meninggal ketika rumahnya runtuh.
Pihak berwenang juga mengatakan bahwa sebuah rumah sakit di Chilpancingo, ibu kota Guerrero, mengalami kerusakan struktural yang parah dan sejumlah pasien dievakuasi.
Jose Raymundo Diaz Taboada, seorang dokter dan pembela hak asasi manusia yang tinggal di salah satu puncak yang mengelilingi Acapulco, mengatakan bahwa ia mendengar suara gemuruh yang kuat dan semua anjing di lingkungan sekitar mulai menggonggong.
"Pada saat itu, peringatan seismik berbunyi di ponsel saya. Dan kemudian guncangan mulai terasa kuat dengan banyak suara," ujarnya.
Dia mengatakan, guncangan tersebut lebih ringan daripada beberapa gempa sebelumnya dan dia telah menyiapkan ransel berisi perlengkapan penting untuk bersiap-siap mengungsi karena gempa susulan terus berlanjut.
Diaz Taboada menambahkan, dia tidak dapat menghubungi beberapa temannya yang tinggal di sepanjang Costa Chica di tenggara Acapulco karena komunikasi terputus.