0
News
    Home Berita Dunia Internasional Featured PMI Spesial

    PMI Asal Indonesia Sugianto Dapat Penghargaan Presiden Korea Usai Selamatkan Lansia dari Kebakaran - Viva

    3 min read

     

    PMI Asal Indonesia Sugianto Dapat Penghargaan Presiden Korea Usai Selamatkan Lansia dari Kebakaran

    Sabtu, 3 Januari 2026 - 16:30 WIB
    Oleh :

    :
    • TikTok Sugianto
    Photo Mini 1
    Share :

    VIVA – Presiden Korea SelatanLee Jae Myung menyerahkan medali dan pengharagaan terhadap 11 orang atas kontribusi mereka di berbagai bidang. Satu dari 11 orang yang menerima penghargaan tersebut adalah Pekerja Migran asal Indonesia, Sugianto.

    Baca Juga :

    Sugianto diketahui mendapat penghargaan dari pemerintah Korea Selatan usai tindakan heroiknya pada Maret 2025 lalu. Sugianto yang bekerja sebagai nelayan berhasil menyelamatkan tujuh warga lanjut usia saat kebakaran hutan di Yeongdeok, Gyeongsang Utara, pada Maret 2025 lalu.

    Sugianto, yang kala itu tengah bekerja shift malam sebagai nelayan, langsung berteriak berusaha mengevakuasi warga usai melihat kebarakan hutan itu merembet ke desa-desa pesisir di Chuksan-myeon. Sugianto juga berlari dari rumah ke rumah memberi tahu penduduk desa agar terhindar dari kebakaran.

    Baca Juga :

    “Nek, ada kebakaran di gunung, kita harus segera mengungsi. Cepat! Cepat!” teriak Sugianto kala itu.

    Lantaran berada di Kawasan lereng dengan jalan curam hal ini mempersulit para lansia untuk melakukan evakuasi. Sugianto pun secara sigap langsung menggendong warga lansia dan berjalan sejauh 300 meter.

    Baca Juga :

    Ucapan Syukur Sugianto

    Penghargaan itu diterima langsung oleh Sugainto di wisma tamu negara Blue House, Seoul pada Jumat 2 Januari 2026. Dalam siaran langsung MBC News terlihat Lee Jae Myung menyerahkan penghargaan sekaligus lencana kehormatan untuk Sugianto.

    “Terima kasih. Berkah awal tahun 2026, plakat dari presiden Korea bapak Lee Jae-Myung,” tulis Sugianto dikutip dari akun TikToknya Sabtu 3 Januari 2026.

    Sementara itu melansir laman Koea JoongAng Daily, Sugianto menjadi satu-satunya warga negara asing yang mendapat penghargaan tersebut. 11 orang lainnya merupakan warga negara Korea Selatan. Ke-sebelas orang lainnya yang juga mendapat penghargaan dari presiden Korea Selatan adalah legenda esports Lee Sang-hyeok atau yang dikenal publik sebagai Faker.

    Faker menerima Medali Cheongnyong, penghargaan tertinggi di bidang olahraga di Korea. Penghargaan ini sebelumnya diberikan kepada pesepak bola Son Heung-min pada 2022, serta kepada atlet seluncur indah Kim Yuna dan pegolf Pak Se-ri.

    Selain itu, sutradara Shin Woo-seok dari tim produksi Dolphiners Films, yang menggarap video promosi khusus KTT APEC 2025 di Gyeongju, Provinsi Gyeongsang Utara, juga menerima Medali Mongnyeon, peringkat keempat dalam Orde Jasa Sipil.

    Direktur Rumah Sakit Universitas Ewha Womans, Dr. Lee Jong-min, dianugerahi medali kehormatan atas pengabdiannya selama 40 tahun memberikan layanan medis gratis bagi perempuan migran.

    Sementara itu, Kim Ui-jung, pejabat Kementerian Perdagangan, Industri, dan Energi, memperoleh medali jasa atas perannya memajukan perundingan dagang Korea–Amerika Serikat melalui inisiatif “MASGA” (Make American Shipbuilding Great Again).

    Penghargaan juga diberikan kepada mendiang Uskup Emeritus René Dupont dari Keuskupan Katolik Andong yang menerima Medali Moran, peringkat kedua Orde Jasa Sipil; Kim Dong-hae, pendiri dan presiden Vision Care, yang dianugerahi Medali Seongnyu; Kim Hae-in, inspektur Penjaga Pantai Uljin, yang menerima Orde Jasa Okjo; serta Jin Jun-ho, petugas pemadam kebakaran di Gyeongju, yang menerima medali jasa.

    Selain itu, Jeong Jin-mun dari Kepolisian Metropolitan Daejeon dan Kim Hyeon-mok dari Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata juga menerima piagam penghargaan presiden.

    Komentar
    Additional JS