9 Manfaat Ginseng Jawa dan Cara Menanamnya di Rumah By Rumahcom - Opsiin

Post Top Ad

Responsive Ads Here

9 Manfaat Ginseng Jawa dan Cara Menanamnya di Rumah By Rumahcom

Share This

 

9 Manfaat Ginseng Jawa dan Cara Menanamnya di Rumah

By
google.com
7 min

RumahCom – Ginseng merupakan jenis tanaman herbal yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh, terutama untuk meningkatkan daya tahan. Korea Selatan, merupakan negara yang memiliki budidaya ginseng terbesar dengan kualitas terbaik. Tak pelak, Korea Selatan mendapat julukan Negeri Ginseng.

Dalam bahasa Korea, ginseng disebut dengan insam. Pada kehidupan masyarakat Korea Selatan, ginseng diolah menjadi aneka lauk pauk seperti sop ayam atau samgyetang, kimchi, dan aneka tumisan sayur. Bahkan beberapa penduduk asli, kerap memakan ginseng secara langsung tanpa perlu dimasak.

Tidak hanya di Korea Selatan, Tanah Air Indonesia pun punya jenis ginseng khas. Adalah ginseng jawa atau yang nama latinnya Talinum paniculatum. Ginseng jawa pun tak kalah berkhasiat, sejajar dengan ginseng dari negeri K-Pop. Berikut ulasannya untuk Anda.

1. Mengenal Ginseng Jawa dan Bedanya dengan Ginseng Korea

Ginseng jawa pun dikenal dengan nama lain yakni Flameflower, Jewels of Opar, tu ren shen dan som jawa. Sumber: worldofsucculents.com

Kolesom jawa, som jawa atau ginseng jawa (Talinum paniculatum) adalah spesies tanaman berbunga dari genus Talinum. Ginseng jawa berasal dari bagian selatan Amerika Serikat, Amerika Latin (seperti Paraguay dan Uruguay) dan Kepulauan Karibia. Tumbuhan ini juga telah ditemukan di Afrika dan Asia.

Ginseng jawa pun dikenal dengan nama lain yakni Flameflower, Jewels of Opar, tu ren shen dan di Jawa dikenal dengan nama som jawa. Tanaman ginseng jawa bisa dijadikan tanaman hias dan tanaman obat, kendati seringkali juga merupakan tanaman liar. Dilihat dari khasiat utamanya, ginseng jawa diolah sebagai obat penambah stamina.

Tak berbeda jauh, ginseng asal Korea Selatan juga diyakini mampu menjaga daya tahan tubuh seseorang. Oleh karenanya, penduduk Korea Selatan gemar mengonsumsi ginseng baik sebagai makanan atau minuman. Secara wujud, ginseng korea dan ginseng jawa nyaris serupa. Akan tetapi, ternyata ada perbedaan di antara keduanya, yakni:

Kendati jenisnya berbeda, ginseng jawa dan ginseng korea diyakini punya khasiat yang sama. Hal ini lantaran adanya senyawa saponin, alias metabolit sekunder yang dihasilkan tanaman kelompok glikosida yang terdistribusi pada tanaman tingkat tinggi. Manfaat saponin antara lain sebagai berikut:

2. Kandungan Ginseng Jawa

Kandungan zat kimia yang ada di ginseng jawa antara lain adalah saponin, flavonoid, dan tannin. Sumber: Getty Images

Secara umum, tanaman ginseng jawa memiliki kandungan zat kimia antara lain adalah saponin, flavonoid, dan tannin. Berdasarkan farmakologis akar tanaman ginseng jawa juga mengandung senyawa-senyawa kimia yang bersifat androgenik. Senyawa androgenik yang berhasil diidentifikasi dari akar tanaman ginseng jawa adalah stigmast 5-en3-ol atau disebut juga senyawa B-sitosterol yang termasuk dalam golongan sterol tumbuhan.

Mengutip Herbpathy.com, Saponin sendiri berguna untuk menghambat pertumbuhan sel kanker, mengikat kolesterol, dan bersifat antibioti. Sementara senyawa Flavonoid mempunyai fungsi sebagai antibakteri, antiinflamasi, antialergi, antimutagenik, antivirus, antineoplastik, antitrombosis, antioksidan, dan aktivitas vasodilatasi. Sedangkan Tannin mempunyai aktivitas biologis sebagai pengkelat ion logam, agen penggumpal protein dan antioksidan.

3. 9 Manfaat Ginseng Jawa

Umumnya, bagian tanaman ginseng jawa yang dapat digunakan sebagai obat adalah akar dan daunnya. Sumber: The Health Site

Sebagai salah satu tanaman herbal, ginseng jawa diolah baik untuk campuran obat kimia maupun herbal. Ada sekian banyak manfaat ginseng jawa yang berguna bagi kesehatan tubuh serta mengobati penyakit. Umumnya, bagian tanaman ginseng jawa yang dapat digunakan sebagai obat adalah akar dan daunnya. Berikut rangkuman manfaat ginseng jawa yang perlu Anda ketahui.

1. Manfaat Ginseng Jawa: Sebagai Tonikum

Ginseng jawa kerap diolah menjadi tonikum. Tonikum adalah obat berupa minuman berwarna dan berasa anggur, yang dikonsumsi untuk memulihkan atau menambah tenaga (kekuatan) bagi orang yang kondisi badannya lemah, kurang darah, dan sebagainya.

2. Manfaat Ginseng Jawa: Kebugaran Tubuh

Di tengah cuaca yang tak menentu, menjaga kebugaran adalah hal utama yang harus diperhatikan. Selain dibarengi dengan olahraga teratur dan gemar makan sayur-buah, mengonsumsi air rebusan ginseng jawa yang telah dimasak bersama teh juga berkhasiat agar tubuh tetap bugar dan tidak mudah terserang virus.

3. Manfaat Ginseng Jawa: Menghilangkan Lelah

Setelah beraktivitas sehari penuh, biasanya tubuh akan memberi sinyal lelah. Segera beristirahat dan minum teh yang telah dicampur dengan irisan akar ginseng jawa untuk mengembalikan stamina.

Yuk, Ketahui Manfaat Cengkeh Bagi Kesehatan, Stamina, dan Rumah Anda!
Yuk, Ketahui Manfaat Cengkeh Bagi Kesehatan, Stamina, dan Rumah Anda!

4. Manfaat Ginseng Jawa: Menghilangkan Sakit Kepala

Rasa sakit kepala yang akrab dirasakan banyak orang adalah pusing. Sebenarnya, kepala pusing bukanlah suatu penyakit, melainkan gejala dari suatu kondisi perubahan tubuh atau penyakit tertentu. Oleh karenanya, ketimbang meminum obat kimia, akan lebih baik jika meredakan pusing dengan mengunyah akar ginseng jawa kering yang telah direbus agar empuk.

5. Manfaat Ginseng Jawa: Meredakan Batuk Berdahak

Cara yang sama bisa Anda lakukan apabila tengah mengalami batuk berdahak. Segerakan meminum air rebusan akar ginseng jawa atau mengunyahnya. Dijamin, batuk berdahak Anda akan mereda dalam waktu singkat.

Tip Rumah

Sebelum digunakan, akar segar ginseng jawa harus dikukus selama kurang lebih 10 menit. Pemakaian akar segar secara langsung justru bisa menyebabkan diare.

6. Manfaat Ginseng Jawa: Mengobati Radang Paru

Radang paru-paru merupakan penyakit serius, terutama bila menyerang bayi dan anak kecil, anak dengan malnutrisi, dan anak dengan gangguan imunologis. Infeksi bakteri merupakan penyebab radang paru-paru paling umum. Bakteri yang menyebabkan terjadinya radang adalah Streptococcus pneumoniae dan Haemophilus influenzae. Sedangkan virus yang paling sering menyebabkan kondisi ini adalah respiratory syncytial virus (RSV), rhinovirus, dan virus influenza.

Oleh karenanya, apabila Anda mengidap radang paru, mengonsumsi ginseng jawa bisa jadi salah satu alternatif. Akan tetapi, sebaiknya konsultasikan hal ini terlebih dahulu kepada dokter terkait dosis yang boleh digunakan.

7. Manfaat Ginseng Jawa: Mengatasi Diare

Diare adalah gangguan pencernaan yang paling sering terjadi, baik kepada bayi, anak-anak, remaja, hingga orang dewasa dan lansia. Penyebab diare bisa jadi lantaran intoleransi terhadap makanan seperti laktosa dan fruktosa, maupun karena infeksi bakteri, virus, atau parasit.

Selain dengan meminum obat untuk mengatasi diare, Anda juga bisa mencoba cara herbal yakni dengan meminum air rebusan akar ginseng jawa sebanyak 30-60 gram. Untuk diingat, sebelum direbus, akar ginseng jawa segar harus dikukus terlebih dahulu.

8. Manfaat Ginseng Jawa: Melancarkan Haid

Menstruasi atau haid dikatakan tidak lancar atau tidak teratur apabila siklus terjadi kurang dari 21 hari atau lebih dari 35 hari. Selain itu haid dikelompokkan tidak lancar bila lamanya haid berubah-ubah setiap bulannya. Guna melancarkan haid, Anda bisa mempraktekkan resep ginseng jawa yang sama dengan mengatasi diare.

9. Manfaat Ginseng Jawa: Meningkatkan Produksi ASI

Air susu ibu (ASI) adalah cairan berharga yang sangat bermanfaat untuk tumbuh kembang bayi sejak lahir hingga berusia dua tahun. Oleh karenanya, pada kasus ibu yang mengalami masalah produksi ASI, disarankan untuk mengonsumsi daun ginseng jawa sebagai lauk sayuran. Simak resep “tumis daun ginseng jawa jagung manis” yang patut dicoba:

Bahan-bahan:

Cara memasak:

7. Cara Menanam Ginseng Jawa di Rumah

Untuk cara yang lebih praktis, pilih menanam ginseng jawa dengan metode stek batang. Sumber: hgtvhome

Tertarik untuk budidaya ginseng jawa di rumah? Jangan khawatir, cara menanam ginseng jawa di rumah ternyata cukup mudah namun perlu ketelitian. Untuk cara yang lebih praktis, pilih menanam ginseng jawa dengan metode stek batang. Langkah awal, beli bibit tanaman ginseng jawa yang akan dilakukan stek batang, dengan memastikan bahwa bibit berasal dari tanaman induk yang sudah matang dan sehat.

Setelah dibeli, ada baiknya simpan bibit terlebih dulu selama tiga hari di ruangan dengan suhu yang cukup lembap. Kemudian potong di bagian pangkal batang dengan bentuk potongan miring. Selanjutnya terkait tahap-tahap menanam ginseng jawa di rumah bisa diikuti melalui cara berikut:

  • Siapkan media tanam untuk tanaman ginseng jawa, bisa pot atau polybag yang telah dilubangi bagian bawahnya.

  • Siapkan juga tanah gembur yang kaya nutrisi, pupuk kandang, arang sekam, sekop, dan air bersih.

  • Kemudian campurkan tanah gembur, pupuk kandang, dan arang sekam, dengan perbandingan 1:1:1. Masukkan campuran tersebut ke dalam pot atau polybag hingga mencapai ketinggian 15 cm. Buat lubang pada bagian tengahnya dan tancapkan batang ginseng jawa.

  • Masukkan lagi campuran tanah dan pupuk kandang, lalu padatkan tanah hingga batang berdiri tegap dan siram dengan air secukupnya.

Agar bisa dipanen secara maksimal, tanaman ginseng jawa harus mendapat perawatan intensif. Terutama, siram bibit secara rutin setiap harinya sebanyak dua sampai tiga kali per hari. Jangan melebihi batas tiga kali agar tanaman tidak busuk dan rusak. Seiring bertambahnya usia tanaman, kurangi frekuensi penyiraman saat sudah memasuki usia 3,5 bulan.

Tanaman ginseng jawa juga memerlukan perawatan tambahan yakni dipupuk dua minggu sekali. Pupuknya boleh cair atau padat. Pastikan juga tanaman terhindar dari parasit yang mengganggu pertumbuhan seperti gulma atau tanaman liar yang ada di sekitar tanaman. Perhatikan juga adanya penyakit yang dapat menyerang ginseng jawa, seperti busuk leher batang, busuk umbi, dan penyakit layu daun.

Penasaran bagaimana tips lengkap cara beli rumah lelang bank? Simak di video berikut!

Temukan lebih banyak pilihan rumah terlengkap di Daftar Properti dan Panduan Referensi seputar properti dari Rumah.com

Hanya Rumah.com yang percaya Anda semua bisa punya rumah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages