Daftar Jet Tempur dan Helikopter Ukraina yang Ditumbangkan Rusia
Pesawat tempur Sukhoi Su-35. (AFP/JOHANNES EISELE)
Jakarta, CNN Indonesia --
Kementerian Pertahanan Rusia mengklaim pasukannya dalam beberapa hari terakhir berhasil menumbangkan sejumlah jet tempur dan helikopter Ukraina. Situasi konflik antara kedua negara belum menunjukkan tanda-tanda mereda.
Pada Minggu (6/3), Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan pasukannya berhasil menonaktifkan lapangan terbang Angkatan Udara Ukraina di Starokonstantinov.
Kepala juru bicara Kementerian Pertahanan Rusia, Igor Konashenkov, menyebut pihaknya terus menyerang infrastruktur militer Ukraina pada konflik yang telah berlangsung selama hampir dua pekan ini.
Sebelumnya pada Sabtu (5/3) malam, serangan besar-besaran Rusia menyebabkan 61 fasilitas militer di Ukraina mengalami kehancuran. Bomber dan serangan pesawat disebut menghantam tiga stasiun radar milik pasukan Ukraina serta pasukan rudal Rusia menghancurkan sistem pertahanan udara S-300.
Konashenkov juga mengklaim selama beberapa hari terakhir pasukannya berhasil menembak jatuh sejumlah jet tempur dan helikopter Ukraina.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut daftar lengkap jet tempur dan helikopter Ukraina yang berhasil ditumbangkan Rusia:
1. Sukhoi Su-25
Su-25 adalah model pesawat kursi tunggal yang dikenal dengan nama Frogfoot.
Pesawat yang diperkenalkan pada 1981 ini didesain untuk mengalahkan target darat bergerak dan stasioner kecil. Selain itu, pesawat ini juga didesain menyerang target udara berkecepatan rendah dalam jarak dekat.
Pesawat ini memiliki sepuluh tiang untuk membawa berbagai sistem senjata baik udara-ke-darat atau udara-ke-udara.
Rudal udara-ke-darat termasuk Kh-23, Kh-25ML dan Kh-29l. Rudal udara-ke-udara yang dibawa pada tiang tempel lebih kecil adalah R-3S dan R-60.
Su-25 Rusia didukung dua mesin turbojet Soyuz atau Gavrilov R-195s. Mesin tersebut memiliki kapasitas bahan bakar maksimal 3.600 liter.
Dengan mesin ini Su-25 dapat terbang dalam kecepatan maksimal 950 kilometer per jam dan daya jelajah maksimalnya 7.500 kilometer.
2. Sukhoi Su-27
Su-27 adalah pesawat tempur jarak jauh yang besar, sebanding F-15 AS tetapi disebut unggul dalam banyak hal. Su-27 bermesin ganda dengan sayap dan badan pesawat yang menyatu, serta sirip ekor kembar.
Su-27 dapat terbang dengan kecepatan maksimal 2,35 Mach atau 2.878 kilometer per jam dengan daya jelajah maksimal 4.400 kilometer.
3. Mig 29
Jet tempur Mikoyan MiG-29 yang juga dikenal dengan nama Fulcrum adalah pesawat jet tempur bermesin ganda yang dirancang di Uni Soviet.
Pesawat yang dirancang pada 1970-an bersama Sukhoi Su-27 ini dirancang untuk melawan McDonnell Douglas F-15 Eagle milik Amerika Serikat (AS).
Jet tempur dengan kursi tunggal ini memiliki kecepatan maksimal 2.759 kilometer per jam dengan daya jelajah maksimal 1407 kilometer,
Jet tempur dengan berat lebih dari 10 ton ini dapat terbang hingga ketinggian 18 ribu kilometer.
4. Helikopter Mi-8
Mi-8 adalah helikopter utilitas menengah bermesin ganda yang dikembangkan pabrikan Soviet Mil OKB, yang sekarang bernama pabrik helikopter MIL Moskow, JSC (Rusia).
Helikopter ini memiliki 2 mesin Turboshaft yang mampu membawanya terbang hingga kecepatan maksimal 259 kilometer per jam.
Helikopter ini memiliki daya jelajah maksimal 500 kilometer, dan ketinggian maksimal 4.500 meter.
Dalam keadaan kosong, armada udara yang mampu menampung hingga 32 penumpang dan 3 kru ini memiliki berat 6.800 kilogram. Mi-8 sendiri dapat terbang dengan berat maksimal 12 ton.
Helikopter ini memiliki beberapa varian, yakni Mil Mi-8T, Mi-8TB, Mi-8S, dan Mi-8MT.
5. Bayraktar TB2
Bayraktar TB2 adalah kendaraan udara tempur tak berawak Turki kelas ketinggian medium daya tahan panjang (MALE) yang dibuat perusahaan Baykar Makina.
Pesawat udara ini adalah hasil dari Proyek Pengembangan Taktis Kendaraan Udara Tak Berawak yang dimulai pada 2007 oleh Undersecretariat Industri Pertahanan Turki.
Jenis senjata dasar yang disesuaikan untuk dibawa oleh TB2 adalah peluru kendali terbang versi MAM-L (Mini Akıll Mühimmat-Lazer).
Setelah ditembakkan, peluru kendali tersebut mampu mencapai target bergerak hingga 8 kilometer dari vektor atau 14 kilometer dari posisi pesawat.
Selain itu, Bayraktar TB2 juga memiliki rudal MAM-C (MAM-Cirit) yang mampu menembus baja RHA 200 milimeter dengan tingkat kekerasan sedang.
Dalam keadaan kosong, pesawat tak berawak ini memiliki berat 500 kilogram dan mampu terbang dengan menampung berat maksimal 650 kilogram.
Bayraktar TB2 dapat terbang hingga kecepatan maksimal 220 kilometer per jam, dengan daya jelajah 150 kilometer, dan ketinggian maksimal 8,2 kilometer.
(lom/fea)
Saksikan Video di Bawah Ini:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar