Dubes Rusia: Sangat Aman Melancong ke Rusia
Duta Besar Rusia untuk Indonesia, Lyudmila Georgievna Vorobieva mengklaim negaranya aman bagi para pelancong. (CNN Indonesia/Aulia Bintang Pratama)
Jakarta, CNN Indonesia --
Duta Besar Rusia untuk Indonesia, Lyudmila Georgievna Vorobieva mengklaim negaranya aman bagi para pelancong yang ingin melakukan perjalanan ke Rusia.
Dia mengatakan hal itu merespons ketegangan yang terjadi antara Rusia dan Ukraina yang diduga berdampak bagi keamanan pelaku perjalanan ke negaranya.
"Sangat aman. Sebenarnya ada kabar baik. Kami sedang melanjutkan untuk mengeluarkan semua jenis visa bagi warga negara Indonesia yang sempat terhenti akibat Covid selama dua tahun," ujar Vorobieva dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu (23/3).
Ia pun mengungkapkan saat ini Rusia sedang berupaya mengeluarkan segala jenis visa bagi para pelancong, termasuk visa turis bagi WNI.
Selain itu, ia juga mengatakan kini penerbangan langsung dari Rusia ke Denpasar sedang dipertimbangkan oleh pemerintah Rusia.
"Mereka [penerbangan] diminta dari perusahaan Rusia untuk memiliki penerbangan langsung dari Moskow ke Denpasar. Itu sedang dipertimbangkan," ujarnya.
Sebelumnya, Otoritas Transportasi Udara Federal Rusia (Rosaviatsia) menutup akses sejumlah bandara dan penerbangan buntut ketegangan antara Rusia dan Ukraina belakangan ini. Pembatasan itu dimulai terhitung sejak 24 Februari lalu.
Sejumlah bandara yang terpaksa dibatasi di antaranya yaitu bandara di Rostov, Krasnodar, Anapa, Gelendzhik, Elista, Stavropol, Belgorod, Bryansk, Oryol, Kursk, Voronezh dan Simferopol, serta Crimea.
"Seiring dengan kontraksi dan situasi sulit di sekitar Ukraina, mulai 24 Februari pukul 03.45 pagi waktu Moskow, penerbangan di sejumlah bandara di Rusia Selatan telah ditangguhkan," demikian bunyi pernyataan Rosaviatsia dilansir dari CNN, Kamis (24/2).
(blq/bac)
Saksikan Video di Bawah Ini:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar