Pengumuman Hasil SNMPTN 2022, Selamat 120.643 Siswa Dinyatakan Lulus! - Okezone

 

Pengumuman Hasil SNMPTN 2022, Selamat 120.643 Siswa Dinyatakan Lulus!

Jurnalis - Tim Okezone

Seluruh siswa yang lulus akan diterima pada 125 perguruan tinggi negeri yang terdiri atas 74 PTN, 39 Politeknik Negeri, 11 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKIN), dan 1 Universitas Terbuka (UT), sesuai dengan pilihan siswa.

"Berdasarkan perbandingan total peserta dan total diterima, keketatan SNMPTN 2022 adalah 19,71%," ujar Ketua Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi Negeri (LTMPT) Mochammad Ashari, saat Pengumuman Hasil SNMPTN 2022, di Jakarta, Selasa (29/3/2022).

Adapun jumlah peserta SNMPTN 2022 yang dinyatakan Lulus Seleksi Jalur SNMPTN 2022 sebanyak 120.643 siswa tersebut, 35.570 orang atau 29,48% di antaranya adalah peserta dengan KIP Kuliah. KIP Kuliah adalah calon penerima bantuan biaya pendidikan tinggi dari Pemerintah. Jumlah tersebut merupakan hasil seleksi yang dilakukan oleh masing-masing Rektor PTN.

Berdasarkan data statistik total peserta SNMPTN 2022 adalah 612.049 siswa. Berikut ini sebaran sekolah lanjutan tingkat atas, peserta SNMPTN 2022:

- 402.922 siswa sekolah menengah atas (SMA),

- 131.148 siswa sekolah menengah kejuruan (SMK),

- 77.351 siswa madrasah aliyah (MA),

- 468 siswa sekolah satuan pendidikan kerja sama (SPK) SMA, dan

- 160 siswa sekolah lainnya.

Tidak ada data yang ditemukan.


Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya 

Artikel populer - Google Berita