Ukraina Terkini: Rusia Hancurkan 3.491 Fasilitas Militer, 986 Tank, 97 Pesawat - Kompas.com


Ledakan di apartemen yang ditembak tank Rusia di Mariupol, Ukraina, Jumat (11/3/2022).
|
Editor: Aditya Jaya Iswara
KYIV, KOMPAS.com - Pasukan Rusia telah menghancurkan 3.491 fasilitas infrastruktur militer Ukraina sejauh ini, menurut klaim juru bicara Kementerian Pertahanan Rusia Igor Konashenkov
Pasukan Rusia "melanjutkan serangan di Ukraina di front yang luas", kata Konashenkov seperti dikutip dari Reuters, Sabtu (12/3/2022).
Namun, Reuters belum dapat memverifikasi pernyataan tersebut.
Baca juga: WHO Mengaku Telah Minta Ukraina Hancurkan Patogen di Laboratorium Kesehatannya
Sebelumnya, diberitakan Anadolu Agency pada Kamis (10/3/2022), ada 2.991 obyek infrastruktur militer Ukraina yag rusak, termasuk 97 pesawat, 107 kendaraan udara tak berawak, 141 sistem pertahanan rudal anti-pesawat, 86 pos radar, 986 tank dan kendaraan tempur lapis baja lainnya, 107 peluncur roket ganda, 368 artileri lapangan dan mortir, serta 749 unit kendaraan militer khusus, klaim Konashenkov.
Jubir Kemenhan Rusia tersebut saat itu juga menyebut laboratorium biologi yang disponsori Amerika Serikat (AS) di Ukraina melakukan eksperimen dengan sampel virus corona dari kelelawar.
Lab biologi di Ukraina tersebut mempelajari kemungkinan penularan flu babi Afrika dan antraks melalui unggas, kelelawar, dan reptil, ujar Konashenkov di Moskwa.
Catatan yang ditemukan oleh Rusia menegaskan, lab biologi ini menyelidiki penularan patogen oleh burung liar yang terbang di antara Ukraina dan Rusia serta negara-negara perbatasan lainnya, tambahnya.
Sementara itu di pihak Ukraina, pada Sabtu (5/3/2022) Menteri Luar Negeri Dmytro Kuleba mengeklaim pasukan negaranya telah membunuh 10.000 tentara Rusia.
Baca juga: Ukraina Klaim Bunuh 10.000 Tentara Rusia, Dapat Donasi Rp 6,37 Triliun dari Dunia
Dalam konferensi pers virtual dengan media-media asing yang turut dihadiri Kompas.com tersebut, Kuleba juga memberikan data-data jumlah korban tewas atau alutsista yang hancur di pihak Rusia.
Klaimnya adalah sebagai berikut:
- 10.000 tentara
- 39 pesawat
- 40 helikopter
- 269 tank
- 945 kendaraan lapis baja
- 1.005 artileri
- 19 sistem senjata anti-pesawat
"Angka-angka ini adalah perkiraan karena perang masih berlangsung," tutur Kuleba.
Perang Rusia vs Ukraina memasuki hari ke-17 pada Sabtu (12/3/2022). Badan pengungsi PBB (UNHCR) mengatakan, 2,5 juta orang melarikan diri dari Ukraina akibat konflik tersebut.
Baca juga: PBB Sebut Tak Ada Bukti Ukraina Punya Program Senjata Biologis Seperti yang Dituduhkan Rusia
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Terpopuler
1
India Tak Sengaja Tembakkan Rudal ke Pakistan Dibaca 41838 kali2
Rangkuman Hari Ke-16 Serangan Rusia ke Ukraina, Moskwa Kembali Kepung Kyiv, Putin Izinkan Sukarelawan Ikut Perang Dibaca 20679 kali3
Ukraina, Sang Pelanduk di Bumi Eropa Dibaca 16361 kali4
Saat Presiden Zelensky Minta Para Ibu dari Tentara Rusia Cegah Anaknya Dikirim ke Perang di Ukraina... Dibaca 3227 kali5
AS dan NATO Kirim Senjata ke Ukraina, Termasuk MANPADS untuk Jatuhkan Pesawat Dibaca 2079 kali
Terkini
- Pangeran Harry Dituduh Hina Ratu Elizabeth II karena Akan Lewatkan Peringatan Kematian Pangeran Philip GLOBAL - 21 menit lalu
- Ukraina Terkini: Rusia Hancurkan 3.491 Fasilitas Militer, 986 Tank, 97 Pesawat GLOBAL - 52 menit lalu
- Daftar Negara yang Membeli Minyak Rusia, Konsumen Terbesar ada di Asia GLOBAL - 1 jam lalu
- Kisah Pilu Janda Pasukan Ukraina: Suami Saya Selalu Mengabari, Sampai Akhirnya Tewas GLOBAL - 2 jam lalu
- Rusia Tembaki Rumah Sakit, Panti Asuhan, dan Klinik Mata di Mykolaiv Ukraina Selatan GLOBAL - 2 jam lalu
- WHO Mengaku Telah Minta Ukraina Hancurkan Patogen di Laboratorium Kesehatannya GLOBAL - 3 jam lalu
- Protes Invasi Rusia, Bar di Inggris Taruh Foto Putin di Toilet Pria GLOBAL - 3 jam lalu
- Portugal Tahan Pemimpin Yahudi yang Dituduh Memberi Bantuan ke Miliarder Rusia GLOBAL - 4 jam lalu
- Masjid yang Lindungi 80 Warga Sipil di Mariupol Ditembaki Pasukan Rusia GLOBAL - 4 jam lalu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar