6 Kampus dengan Fakultas Kedokteran Terbaik di Indonesia, Ada Kampus Para Artis - Okezone

 

6 Kampus dengan Fakultas Kedokteran Terbaik di Indonesia, Ada Kampus Para Artis

edukasi.okezone.com
3 min
Fakultas Kedokteran
Fakultas Kedokteran

JAKARTA - Sebanyak 6 kampus dengan Fakultas Kedokteran terbaik di Indonesia yang menjadi referensi bagi Anda.

Fakultas Kedokteran menjadi salah satu fakultas yang tidak pernah sepi peminat. Menjadi seorang dokter sering menjadi cita-cita anak-anak di waktu kecil.

Tentu saja, tidak mudah untuk mencapainya karena untuk menjadi seorang dokter profesional harus melalui pendidikan yang tidak sebentar. Banyak universitas, baik negeri maupun swasta, yang memiliki program studi kedokteran.

 Berikut daftar 6 kampus dengan Fakultas Kedokteran terbaik di Indonesia

1. Universitas Indonesia (UI)

Universitas Indonesia (UI) merupakan salah satu universitas yang diminati banyak calon mahasiswa. UI memiliki kampus di Depok dan di kawasan Salemba, Jakarta Pusat. Di universitas negeri ini terdapat jurusan kedokteran yang telah terakreditasi A oleh BAN-PT.

Mata Kuliah yang akan dipelajari pada program studi ini di antaranya Empati BioEtik Profesionalisme dan Human, Tumbuh Kembang, Kulit dan Jaringan Penunjang, dan Reproduksi. Universitas Indonesia menempati universitas terbaik di dunia dengan rangking ke 801 – 1.000 versi The Times Higher Education.

2. Universitas Gadjah Mada (UGM)

Universitas negeri yang berada di kota Yogyakarta ini memiliki prgram studi kedokteran. Prodi kedokteran di UGM menjadi salah satu prodi populer yang berada dalam rumpun ilmu saintek, dan telah mendapatkan akreditasi A oleh oleh BAN-PT. Beberapa mata kuliah yang ada di prodi kedokteran di UGM ialah Prinsip Biomedik, Sistem Pernafasan, Sistem Saluran Kemih, Kedokteran Komunitas.

Universitas Gadjah Mada menempati posisi ke lebih dari 1.201 sebagai universitas terbaik di dunia versi The Times Higher Education.

3. Universitas Airlangga (Unair)

Program studi kedokteran di Universitas Airlangga sudah terakreditasi A oleh BAN-PT. Bahkan di tiga jenjang kuliah, yakni S1, S2, dan S3 prodi Kedokteran ini terakreditasi A oleh BAN-PT. Beberapa mata kuliah yang diajarkan di Prodi Kedokteran Unair di antaranya Biologi Molekuler, Imunologi Dasar, Dasar Pertolongan Darurat, dan Otopsi Klinik. Universitas Airlangga menempati posisi ke lebih dari 1.201 sebagai universitas terbaik di dunia versi The Times Higher Education.

4. Universitas Islam Indonesia (UII)

Universitas Islam Indonesia berlokasi di Jalan Kaliurang Nomor Km. 14,5, Krawitan, Umbulmartani, Ngemplak, Yogyakarta. Di universitas swasta ini terdapat program studi kedokteran yang telah terakreditasi A oleh BAN-PT. Universitas Islam Indonesia menempati peringkat ke-3 sebagai universitas swasta terbaik di Asia bahkan mengalahkan salah satu universitas yang berada di Malaysia versi Applied He.

5. Universitas Muhammadiyah Makassar (Unismuh)

Universitas ini merupakan universitas swasta yang berlokasi di Rappocini, Makassar, Sulawesi Selatan. Program studi kedokteran di universitas swasta ini sudah memperoleh akreditasi A oleh BAN-PT.

Universitas Muhammadiyah Makassar menempati peringkat ke-168 sebagai universitas terbaik di Indonesia dan menduduki posisi ke-6885 sebagai universitas terbaik di dunia versi EduRank.

6. Universitas Pelita Harapan (UPH)

Universitas Pelita Harapan memiliki faklutas kedokteran yang terbaik. Tidak hanya terkenal sebagai kampusnya para artis, kampus ini menawarkan jurusan kedokteran di bawah Fakultas Kedokteran yang sudah terakreditasi A. (RIN)

(rhs)

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya 

Artikel populer - Google Berita