BMKG Sebut Hilal Pada 1 Mei 2022 Akan Jadi Rekor Dunia Terbaru - Kontan - Opsiin

Informasi Pilihanku

demo-image
demo-image

BMKG Sebut Hilal Pada 1 Mei 2022 Akan Jadi Rekor Dunia Terbaru - Kontan

Share This
Responsive Ads Here

 

BMKG Sebut Hilal Pada 1 Mei 2022 Akan Jadi Rekor Dunia Terbaru

Oleh: Dendi Siswanto

Minggu, 01 Mei 2022 16:03 WIB

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebut hilal pada 1 Mei 2022 akan menjadi rekor dunia terbaru yang akan mengalahkan rekor sebelumnya pada tahun 2016 yang lalu.
Hal ini langsung dalam unggahan di akun instagram @infobmkg pada Sabtu (30/4).
BMKG menyebutkan rekor ketinggian hilal yang pernah teramati BMKG melalui tim pengamat Stasiun Geofisika Waingapu adalah 6,21 derajat pada tahun 2016 dan merupakan rekor yang belum terpecahkan.
Sesuai dengan perhitungan kalkulator hilal BMKG, ketinggian hilal di wilayah Indonesia pada 1 Mei 2022 adalah antara 3,79 derajat di wilayah Merauke, Papua dan 5,57 derajat di Sabang, Aceh.
Sementara dari sudut elongasi adalah 4,89 derajat di Merauke, Papua dan 6,35 derajat di Sabang, Aceh. Sehingga jika pada hari ini tim pengamat BMKG ada yang berhasil melihat hilal, maka akan menjadi rekor dunia terbaru.
“Untuk penentuan 1 Syawal sendiri akan mengikuti keputusan dari Kementerian Agama Republik Indonesia,” tulis BMKG.

Selanjutnya: Ekspor Korsel di April Tumbuh Terlambat Dalam 14 Bulan, Defisit Perdagangan Melebar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Editor: Khomarul Hidayat
Comment Using!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arenanews

Berbagi Informasi

Media Informasi

Opsiinfo9

Post Bottom Ad

Pages