Budi Daya Tanaman Hias Aglaonema Makin Digandrungi Warga Salatiga - inews - Opsiin

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Budi Daya Tanaman Hias Aglaonema Makin Digandrungi Warga Salatiga - inews

Share This

 

Budi Daya Tanaman Hias Aglaonema Makin Digandrungi Warga Salatiga

Lurisa Lulu
Budi Daya Tanaman Hias Aglaonema Makin Digandrungi Warga Salatiga
Budi daya tanaman hias aglaonema yang dilakukan Setyawan Adi Sucipto, warga Kelurahan Mangunsari, Kecamatan Sidomukti, Kota Salatiga. Foto: iNews TV/Lurisa Lulu.

SALATIGA, iNews.id – Pesona tanaman hias aglaonema atau lebih dikenal dengan julukan ratu daun semakin digandrungi masyarakat di Kota Salatiga. Sejumlah warga menekuni budi daya aglaonema menjadi tanaman hias kontes dengan nilai jual tinggi. 

Bunga aglonema kini banyak diburu para kolektor karena pesona keindahannya. Bunga ini memiliki aneka warna yang menawan, sehingga mampu memikat para pecinta tanamam hias. 

Demam aglonema dimanfaatkan sebagian warga Salatiga untuk memulai bisnis tersebut. Salah satunya Setyawan Adi Sucipto, warga Kelurahan Mangunsari, Kecamatan Sidomukti, Kota Salatiga. 

Dia mengawali bisnis budi daya aglaonema sejak tahun 2018. Saat ini, bisnis tanaman hias yang digeluti semakin berkembang.

Berbekal wawasan dan pembelajaran lewat buku dan pengalaman, Adi mampu menyulap aglonema biasa menjadi tanaman hias kontes. Bahkan di rumahnya, Adi memiliki lebih dari 500 tanaman aglaonema dengan 100 jenis yang berbeda.  

“Aglaonema perlu perawatan khusus untuk menghasilkan daun yang indah untuk kontes. Tanaman ini tergantung pada media tanamnya, jika baik maka akan subur,” kata Setiawan Adi Sucipto, Rabu (15/2/2023).

Agar bisa mengikuti kontes, perlu perlakuan khusus terhadap tanaman aglonema, seperti media tanam yang benar-benar aman tanpa bakteri. Selain itu, dalam perawatan perlu kestabilan penyiraman, serta disesuaikan dengan kondisi cuaca. 

Meski dijual untuk umum, namun tanaman miliknya lebih fokus untuk kontes. Perbedaan antara tanaman untuk kontes dan hiasan rumah adalah pada kestabilan warna dan bentuk daun. 

Tanaman aglaonema untuk hiasan rumah dijual mulai Rp100.000 hingga Rp150.000, tergantung jenis tanamannya. Sedangkan untuk prospek kontes, harganya antara Rp1 juta hingga Rp5 juta. 

“Tergantung juara yang pernah dimenangkan. Aglaonema yang sudah pernah menang kontes harganya bisa naik signifikan,” ucapnya. 

Selain merawat tanaman dan menjual aglaonema, dia juga kerap mendapat kepercayaan menjadi juri kontes tanaman hias, baik di tingkat regional maupun nasional. 

Editor : Ary Wahyu Wibowo

Follow Berita iNewsJateng di Google News

Bagikan Artikel:
line sharing button

[Category Opsiin, Media Informasi]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages