Rekening Istri Rafael Paling Banyak Diblokir, Ada Transaksi ke LN - CNN Indonesia - Opsiin

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Rekening Istri Rafael Paling Banyak Diblokir, Ada Transaksi ke LN - CNN Indonesia

Share This

 

Rekening Istri Rafael Paling Banyak Diblokir, Ada Transaksi ke LN

CNN Indonesia
3-3 minutes
Rabu, 08 Mar 2023 13:53 WIB

PPATK mengungkapkan rekening istri pejabat DJP Rafael paling banyak diblokir. Ada transaksi ke luar negeri.

Pejabat Ditjen Pajak Rafael Tri Sambodo. (Detikcom/Ari Saputra)

Yuk, daftarkan email jika ingin menerima Newsletter kami setiap awal pekan.

Jakarta, CNN Indonesia --

Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) mengungkapkan rekening istri pejabat Ditjen Pajak Rafael Tri Sambodo, Ernie Meike, paling banyak diblokir.

"[Rekening Rafael yang diblokir] lebih dari 10. Istri paling banyak. Sisanya anak-anak," ujar Kepala PPATK Ivan Yustiavandana saat dikonfirmasi, Rabu (8/3).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

PPATK sebelumnya menyatakan telah memblokir lebih dari 40 rekening terkait Rafael. Nilai mutasi rekening selama periode 2019-2023 mencapai Rp500 miliar.

Mutasi rekening memuat informasi pelbagai transaksi yang dilakukan oleh pemilik rekening, seperti kredit, debit dan saldo rekening yang ada pada tanggal tertentu.

Ivan mengatakan pihaknya menemukan banyak transaksi selama periode empat tahun tersebut. Satu di antaranya mengenai transaksi ke luar negeri.

"Banyak sekali termasuk belanja dan urusan pribadi lainnya, setoran tunai, transfer dan lain-lain. Sumber enggak sesuai profil," kata Ivan.

"Iya," tegas Ivan saat dikonfirmasi mengenai transaksi ke luar negeri.

Pemblokiran rekening ini diduga berkaitan dengan indikasi pencucian uang yang dilakukan Rafael. PPATK menemukan transaksi signifikan Rafael yang tidak sesuai profil dan menggunakan nomine.

Lebih lanjut, PPATK mendapat informasi dari masyarakat mengenai konsultan pajak terkait harta jumbo Rafael melarikan diri ke luar negeri. Diduga ada dua orang mantan pegawai Ditjen Pajak yang bekerja pada konsultan tersebut.

KPK yang menangani ini pun mengaku sudah mengantongi dua nama tersebut.

KPK sudah memutuskan membuka penyelidikan terkait Rafael. Dalam proses ini, KPK akan mencari bukti permulaan dugaan tindak pidana korupsi.

Adapun Rafael telah menjalani proses klarifikasi oleh KPK mengenai harta kekayaan Rp56 miliar pada Rabu (1/3).

(ryn/tsa)

Saksikan Video di Bawah Ini:

VIDEO: KPK Tetapkan Status Kasus Rafael Alun Jadi Penyelidikan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages