Mudik Lebaran, 15 Kapal Akan Layani Penyeberangan dari Lampung ke Pelabuhan Ciwandan

BANDARLAMPUNG, iNews.id - Sebanyak 15 kapal akan melayani penyeberangan dari Provinsi Lampung menuju Pelabuhan Ciwandan, Banten. Kapal ini disiapkan untuk mengangkut pemudik di mudik Lebaran tahun 2023.


BIG RAMADAN SALE
Kasi Lalu Lintas Angkutan Laut Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas I Panjang, Aswadi Dwi Saputra mengatakan, pihaknya segera menggelar rapat kesiapan Pelabuhan Panjang dalam melayani angkutan Lebaran 2023 dengan instansi terkait.

"Kami akan ada rapat soal kesiapan Pelabuhan Panjang dalam melayani angkutan Lebaran 2023," kata A Dwi Saputra saat ditemui di kantornya, Rabu (29/3/2023).
Dwi menjelaskan, tersedia dua rute untuk penyeberangan dari Lampung menuju Ciwandan yakni dari Pelabuhan Panjang-Pelabuhan Ciwandan, dan Pelabuhan Bakauheni-Pelabuhan Ciwandan.

"Untuk dua trayek penyeberangan laut tersebut telah disediakan 15 armada kapal laut yang siap mengangkut pemudik pada Lebaran 2023 ini," kata dia.
Dwi mengungkapkan, untuk rute Pelabuhan Panjang-Pelabuhan Ciwandan ada tiga kapal yang telah disediakan yakni dua kapal milik PT Antosim Lampung Pelayaran (ALP), dan satu kapal milik Pelni yakni kapal motor (KM) Dobonsolo dengan kapasitas 1.040 penumpang dan 150 kendaraan.
Editor : Nur Ichsan Yuniarto
Tidak ada komentar:
Posting Komentar