P2G Ingatkan Guru Tak Bawa Peserta Didik Ikut Kampanye By medcom

P2G Ingatkan Guru Tak Bawa Peserta Didik Ikut Kampanye

By medcom.id developer
medcom.id
November 27, 2023
Ilustrasi Pemilu. DOK Medcom.id
Ilustrasi Pemilu. DOK Medcom.id

Jakarta: Perhimpunan Pendidikan dan Guru (P2G) mengingatkan guru agar berhati-hati menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Kepala Bidang Litbang Pendidikan P2G, Feriyansyah, meminta guru tidak terlibat politik praktis, apalagi sampai membawa peserta didik ikut kampanye.

"P2G mengimbau guru dan organisasi guru tidak terlibat politik praktis apalagi sampai membawa peserta didik, warga sekolah, madrasah, hingga satuan pendidikan dalam kampanye politik," kata Feriyansyah dalam keterangannya, Selasa, 28 November 2023.


Dia mengingatkan agar satuan pendidikan harus netral. Sekolah harus menjadi tempat bersih dari politik elektoral seperti kampanye.

"Organisasi guru dan guru pada khususnya harus bersikap cerdas dan bijak dalam menghadapi tahun pemilu," ujar Feriyansyah.

P2G mengimbau siswa berani melaporkan guru yang terlibat politik praktis. Apalagi, sampai mengajak siswa kampanye.

"Siswa bisa melapor ke pihak berwenang jika ada guru yang memobilisasi murid untuk kampanye pemilu dalam memilih capres dan caleg tertentu," tutur dia.

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya