Restoran di Yogyakarta Ini Punya Menu Udang Gajah dan Unagi Bakar - Beritasatu

Restoran di Yogyakarta Ini Punya Menu Udang Gajah dan Unagi Bakar


Selasa, 12 Desember 2023 | 12:12 WIB
Penulis: Olena Wibisana | Editor: NF
Udang gajah bakar merupakan jenis udang air tawar yang ukurannya sangat besar. Kemudian dibakar menggunakan bumbu pilihan.
Udang gajah bakar merupakan jenis udang air tawar yang ukurannya sangat besar. Kemudian dibakar menggunakan bumbu pilihan. (Beritasatu.com/Olena)

Yogyakarta, Beritasatu.com - Berkunjung ke Yogyakarta, tak lengkap rasanya jika Anda belum mencoba aneka kulinernya yang menggugah selera. Ditambah lagi dengan pemandangannya memesona, seperti sungai hingga suasana perbukitan.

Ada resto yang direkomendasikan letaknya berada di tepi jembatan, yakni Resto Unagi dan Udang Alam Kreo berlokasi di Kreo Sendang Agung, Kapanewon Minggir, Sleman, Yogyakarta. Tempat makan tersebut saat ini tengah viral, lantaran menyajikan menu-menu menarik.

Dengan konsep indoor serta outdoor, pengunjung Resto Unagi dan Udang Alam Kreo dapat menikmati sajian kuliner sambil melihat pemandangan alam bentangan Sungai Progo dan jembatan Kreo yang menghubungkan Kabupaten Kulon Progo dan Sleman. 

ADVERTISEMENT
Dengan konsep indoor serta outdoor, pengunjung Resto Unagi dan Udang Alam Kreo dapat menikmati sajian kuliner sambil melihat pemandangan alam bentangan Sungai Progo dan jembatan Kreo yang menghubungkan Kabupaten Kulon Progo dan Sleman. - (Beritasatu.com/Olena)
Dengan konsep indoor serta outdoor, pengunjung Resto Unagi dan Udang Alam Kreo dapat menikmati sajian kuliner sambil melihat pemandangan alam bentangan Sungai Progo dan jembatan Kreo yang menghubungkan Kabupaten Kulon Progo dan Sleman. - (Beritasatu.com/Olena)


Panorama perbukitan Menoreh di sekitarnya semakin memperindah suasana resto ini. Saat pagi hari, Anda akan melihat hamparan kabut yang menyelimuti bukit Menoreh, lalu di sore hari terdapat suasana matahari terbenam.

Beberapa kuliner unik dan paling favorit tersedia di restoran ini, di antaranya udang gajah bakar, unagi bakar dan udang telur asin. 

Udang gajah bakar merupakan jenis udang air tawar yang ukurannya sangat besar. Kemudian dibakar menggunakan buambu pilihan. Sementara unagi bakar adalah ikan sidat air tawar, dikenal memiliki kandungan protein yang tinggi.

Baca Juga: Bubur Sambal Tumpang, Kuliner Legendaris dan Autentik dari Salatiga

Di Jepang umumnya unagi dijual dengan harga cukup tinggi, yakni Rp 400.000 per porsi. Sementara di restoran ini dijual hanya Rp 93.000 per porsi. 

Kemudian untuk udang telur asin, terbuat dari kuning telur asin dicampur dengan bumbu dan daging udang vaname yang digoreng tanpa tepung.

Pengelola Resto Unagi dan Udang Alam Kreo, Putra Arif Setyawan mengatakan, dibukanya resto ini karena memiliki pemandangan yang sangat apik. Kemudian, pengunjung juga dapat menikmati sajian kuliner,  sekaligus melihat panorama bukit menoreh dan hamparan sungai progo.

"Kita mengusung konsep tentang makanan yang ada di sungai kemudian kenapa kita pilih udang gajah dan unagi karena keunikan dan kekhasannya serta kelangkaan dari bahan menu tersebut," katanya kepada Beritasatu.com, Senin (12/12/2023). 

ADVERTISEMENT

Baca Juga: Bakakak Hayam, Kuliner Khas Sunda Banyak Diminati Wisatawan

Salah satu pengunjung, Krisanti Diaz Ayuni mengatakan, sangat menyukai masakan di restoran ini. Apalagi ia jarang menemukan restoran yang menjual udang gajah dan unagi.

"Rasanya enak sekali karena rempahnya juga mantap," ujarnya.

Nah, bagi yang tertarik mencicipi kuliner unik di Yogyakarta ini, Anda dapat mengunjungi Resto Unagi dan Udang Alam Kreo, buka setiap hari mulai pukul 07.00 hingga 22.00 WIB. 
 

Baca Juga

Komentar