Wapres Respons Candaan Zulhas soal Salat: Jangan seperti Kanak-Kanak - inews

 2023-12-20T17:11:00+07:00

Raka Dwi Novianto


Wapres Respons Candaan Zulhas soal Salat: Jangan seperti Kanak-Kanak

Wapres Respons Candaan Zulhas soal Salat: Jangan seperti Kanak-Kanak Wakil Presiden Ma’ruf Amin. (Foto Setwapres)

JAKARTA, iNews.id - Wakil Presiden Ma'ruf Amin merespons soal pidato Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) mengenai bacaan dalam salat dan tahiyat akhir yang viral di sosial media. Wapres tegas bacaan salat tidak untuk menjadi candaan.

Menurut Wapres, bacaan amin dalam salat sudah sepatutnya diucapkan dan tidak perlu mengubah atau dibuat lelucon.

"Ya kita ini jangan kayak kanak-kanak lah. Urusan amin itu kan tidak berarti caleg (capres) tapi kan dari dulu sudah ada. Kalau orang bilang wa lad-dallīn, ya mesti amin ya terus apa diganti? ya gak mungkin lah. Dan itu semua orang tahu," ujar Ma'ruf Amin, Rabu (20/12/2023).

Wapres meminta agar pengucapan kata amin dalam salat tidak perlu diperdebatkan lagi. Menurutnya amin tidak boleh dimaksudkan sebagai salah satu pasangan capres cawapres.

"Saya kira itu gak usah itulah kita soalkan seperti-seperti itu ya. Apa ya? Jangan seperti kanak-kanak. Kita itu alergi terhadap masalah yang sebenarnya ya, bukan untuk itu kan, amin itu bukan untuk calon itu. Tapi menjawab ucapan kalau orang salat ya mesti amin. Ya ngomongnya apa? Iman apa di balik begitu? Ya tentu tidak betul ya tetap amin," katanya.

Sebelumnya, Menteri Perdagangan sekaligus Ketua Umum PAN Zulhas membuka acara Rakernas Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI) di Semarang. Dia sempat mengungkapkan keheranan soal perubahan sikap akhir-akhir ini tepatnya di tahun politik.

"Saya keliling daerah, Pak Kiai. Sini aman, Jakarta nggak ada masalah, yang jauh-jauh ada lho yang berubah. Jadi kalau salat maghrib baca, 'waladholin... ', Al-Fatihah baca 'waladholin..' Ada yang diem sekarang, pak. Lho kok lain," ujar Zulhas.

"Ada yang diem sekarang banyak, saking cintanya sama Pak Prabowo itu," ucapnya.

Adapun yang dimaksud Zulhas, kelanjutan surat Al-Fatihah itu seharusnya "Amin" yang dibaca bersamaan imam dan makmumnya. Kemudian Zulhas juga mengatakan ada yang duduk tahiyat menunjuk menggunakan dua jari.

"Itu kalau tahiyatul akhir awalnya gini (menunjukan jari telunjuk), sekarang jadi gini (menunjukkan dua jari, telunjuk dan tengah)," ujar Zulhas.

Editor : Donald Karouw

Follow Berita iNews di Google News

banner-litigasi
Kirimkan pertanyaanmu seputar hukum, Kami siap menjawab dan membantu permasalahanmu.

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya 

Artikel populer - Google Berita