Bandara Yogyakarta Alami Kenaikan Penumpang pada Puncak Arus Balik Lebaran
Kulonprogo, Beritasatu.com - Arus balik di Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) masih terus terjadi walaupun puncak arus balik telah terjadi pada Senin (15/4/2024).
ADVERTISEMENT
Kepadatan arus balik Bandara YIA telah mengalami lonjakan signifikan sejak Minggu (14/4/2024).
Stakeholder Relations Manager Bandara YIA, Ike Yuniawati mengatakan, jumlah penumpang cukup ramai sepanjang libur Lebaran. Pada H+4 libur Lebaran jumlah penumpang mencapai 14.606 orang dengan 91 pergerakan pesawat dalam sehari.
Kendati jumlah penumpang tumbuh 2%, tetapi pergerakan pesawat tidak mengalami peningkatan.
"Mulai awal posko sampai saat ini, Bandara YIA telah melayani 153.943 penumpang, itu tumbuh 1%, untuk pesawat 1.114 pergerakan dan kargo ada 421.726 kilogram yang tumbuh 49%," kata Ike Yuniawati kepada Beritasatu.com (16/4/2024).
Dari pantauan di aplikasi penjualan tiket online, tiket tujuan Jakarta telah ludes terjual hingga Selasa (16/4/2024) dan tiket tersedia untuk Rabu (17/4/2024), tetapi dengan harga yang cukup tinggi.
Simak berita dan artikel lainnya di Google News
Ikuti terus berita terhangat dari Beritasatu.com via whatsapp
Komentar
Posting Komentar