Jalan di Garut Macet Akibat Libur Lebaran dan Mudik Lokal

Kamis, 11 April 2024 | 20:24 WIB
Herlan Kanduruan Adiwisastra / NF
Jalur Garut-Tasikmalaya macet akibat libur Lebaran 2024 dan mudik lokal, Kamis (11/4/2024). (Beritasatu.com/Herlan Kanduruan)
Garut, Beritasatu.com - Kepadatan arus lalu lintas kendaraan dari arah Bandung menuju Tasikmalaya, Jawa Barat mendominasi di jalur selatan Jawa Barat pada Kamis (11/4/2024). Kondisi tersebut terpantau di jalan raya Nasional Limbangan-Malangbong, Kabupaten Garut, Jawa Barat.
Penumpukan kendaraan terjadi di beberapa titik trouble spot, seperti di depan Pasar Limbangan, Bandrek, Lewo, dan Malangbong. Aparat kepolisian pun terpaksa memberlakukan sistem buka tutup jalur guna mengurangi dampak kemacetan yang lebih parah.
Sebagian kendaraan yang memadati jalur dari arah Bandung menuju Tasikmalaya, yaitu pengendara yang memilih pemberangkatan mudik pasca-Lebaran. Tak sedikit kendaraan yang akan berangkat melakukan mudik lokal maupun liburan keluarga.
"Kami bersama keluarga hendak berangkat mudik ke Ciamis, Jawa Barat dari Kabupaten Cimahi. Kami memilih berangkat mudik hari ini, dengan maksud untuk menghindari macet ternyata cukup ramai juga sepanjang perjalanan," ungkap salah seorang pemudik, Ahyad kepada Beritasatu.com Kamis (11/4/2024).
Ahyad mengatakan, sepanjang perjalanan dari keluar Tol Cileunyi kondisi arus lalu lintas sudah dirasakan sangat ramai dan padat merayap.
Berdasarkan pantauan tim Beritasatu.com di lapangan, terlihat antrean arus kendaraan mengular hingga kiloan meter. Bahkan, tampak kendaraan dari arah sebaliknya yaitu Tasikmalaya menuju Bandung justru kondisi lengang.
Sedangkan kondisi jalur menuju Kota Garut dan kawasan wisata mengalami hal serupa. Ribuan kendaraan dari arah Bandung menuju Garut Kota menumpuk di wilayah Kecamatan Kadungora.
Demi mengurai kemacetan tersebut pihak Satlantas Polres Garut sudah melakukan berbagai rekayasa lalu lintas. Sejak Kamis siang, pihak kepolisian telah melakukan enam kali one-way di Jalur Nasional Limbangan menuju Tasikmalaya, sedangkan untuk jalur menuju Garut Kota sudah dua kali dilakukan one-way.
"Memang benar, telah terjadi peningkatan volume kendaraan dari arah Bandung, baik yang akan menuju Tasikmalaya hingga Pangandaran melalui jalur Limbangan-Malangbong maupun yang akan mengarah ke kawasan wisata melalui jalur Kadungora," Ujar Kepala Satlantas Polres Garut IPTU Aang Andi Suhandi.
Aang menjelaskan, rekayasa lalu lintas telah dilakukan mulai dari pengalihan arus yang dari Bandung menuju Garut Kota yang akan menuju kawasan wisata, serta mudik lokal. Maka diarahkan menuju Jalan Baru Kadungora-Leles.
Sedangkan untuk masyarakat yang mengarah ke arah Tasikmalaya, penumpukan kendaraan yang terjadi di sekitar pasar Lewo dan Pertigaan Malangbong dilakukan one-way untuk memprioritaskan kendaraan hingga ke Tanjakan Gentong, Kabupaten Tasikmalaya.
Simak berita dan artikel lainnya di
Google News
Ikuti terus berita terhangat dari Beritasatu.com via whatsapp
Bagikan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar