Kemenkeu Buka Suara soal Pelantikan Thomas Djiwandono, Ini Penjelasannya
JAKARTA, iNews.id - Kementerian Keuangan buka suara soal kabar pelantikan keponakan presiden terpilih Prabowo Subianto, Thomas Djiwandono menjadi Wakil Menteri Keuangan. Rencananya, pelantikan akan dilakukan pada hari ini, Kamis (18/7/2024).
Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Informasi Kementerian Keuangan Deni Surjantoro membenarkan pelantikan pada hari ini. Namun, ia enggan berkomentar benar atau tidaknya Thomas Djiwandono yang akak dilantik hari ini.
"Iya benar nanti ada pelantikan. Sementara seperti itu," ucap dia ketika ditemui di Semarang.
Sementara itu, Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad telah membenarkan pelatikan pria yang akrab disapa Tommy tersebut. Menurutnya, Tommy akan dilantik pada hari ini, Kamis (18/7/2024) malam.
Nantinya, Thomas Djiwandono akan melanjutkan perannya setelah Prabowo dilantik menjadi Presiden pda Oktober mendatang.
“Ini untuk memudahkan transisi pemerintahan,” ujar Dasco.
Komentar
Posting Komentar